Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Cafe Tema Karakter Jepang Unik di Dunia

cafe karakter jepang - Photo 1
5 Cafe Tema Karakter Jepang Unik di Dunia
Jepang punya sejuta daya tarik tersendiri bagi para pelancong di dunia, mulai dari kultur dan budaya, wisata alam dan kuliner, hingga tokoh-tokoh kartun yang mendunia. Maka tak heran, ada banyak restoran dan cafe di dunia yang terinspirasi dan berlomba dalam menciptakan suasana cafe yang bertemakan karakter kartun unik dan lucu dari Jepang. Nah, buat kamu yang penasaran dengan keberadaannya, Qraved sudah siapkan nih list restoran dan cafe yang bertemakan karakter kartun unik bagi kamu para pelancong yang ingin mencobanya. Penasaran?
Tapi, pastikan kamu sudah download aplikasi Qraved untuk dapetin info seputar kuliner menarik lainnya dari berbagai belahan dunia.

1. Gudetama Cafe by Shirokuma, Jakarta, Indonesia

2
Photo Source:  synthiatjipto
Gudetama adalah karakter kartun dari Jepang yang bentuknya menyerupai kuning telur. Karakternya yang dikenal sebagai "Si Telur Pemalas dan Penggerutu" ini kini hadir di Indonesia dan disajikan sebagai menu khas dan unik dari Cafe Shirokuma, tepatnya di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. Kehadirannya pada tahun lalu masih banyak diminati para penggemar karakter ini hingga sekarang. Kamu bisa mencoba beberapa menunya seperti Bunnytama dan beberapa minuman yang manis dan segar sebagai pelengkapnya.

2. Domo-Kun Cafe, Bangkok, Thailand

3
Photo Source:  snapandeatsg
Domo-Kun adalah karakter yang muncul pertama kali di Jepang pada tahun 1998. Karakternya yang berupa makhluk aneh yang menetas dari telur dengan penampakan mulut besar dan terbuka lebar ini, Domo-Kun pernah begitu digemari di berbagai belahan dunia termasuk di Indonesia. Nah, ternyata Domo-Kun ini bisa kamu temukan sebagai minuman dan dessert di Domo-Kun Cafe yang berlokasi di The Market Bangkok Mall, lho! Menunya dikemas unik dan menarik sehingga banyak pejalan kaki dan pengunjung mall yang penasaran dengan wujud minumannya.

3. Pompompurin Cafe, Harajuku, Jepang

4
Photo Source:  moshimoshi-nippon.jp
Karakter anak anjing Golden Retriever laki-laki yang lucu ini ternyata bisa kamu temukan di Pompompurin Cafe yang salah satunya ada di Takeshita Street, dekat dengan stasiun Harajuku, Jepang, lho! Pompompurin dikenal dengan kepribadiannya yang lucu dan menggemaskan, maka tak heran cafe yang dilengkapi dengan berbagai ornamen dan furnitur ala Pompompurin ini sangat ramai dikunjungi wisatawan lokal maupun asing yang sedang melancong ke Harajuku, Jepang. Kamu bisa mencoba menu seperti Omelette Rice, Beef Stew, Roasted Beef, Curry, dan masih banyak lagi. Pasti sayang deh kalau ingin memakannya!

4. Cinnamoroll Pop-Up Cafe at Kumoya, Singapura

5
Photo Source:  frostyypenguin
Bukan cuma Pompompurin saja yang menjadi karakter anjing dari Jepang yang unik dan dijadikan tema sebuah cafe, tapi ada juga Cinnamoroll yang merupakan anjing kecil berwarna putih, bermata biru, dan ekor yang gemuk dan keriting yang menyerupai gulungan kayu manis. Karakter maskot ciptaan Sanrio ini ternyata bisa kamu temukan di Cinnamoroll Pop-Up Cafe at Kumoya, 8 Jl. Klapa, Singapura, dekat dengan Kampong Glam. Di sini kamu akan dimanjakan dengan pelbagai menu pasta, dessert, hingga cotton candy drink yang terlihat begitu menggemaskan. Cafenya sendiri bernuansa dominan putih dan biru yang bikin foto-foto yang dihasilkan terlihat bersih dan Kawaii.

5. LINE Friends Store & Cafe, Seoul, Korea Selatan

6
Photo Source:  anakjajan.com
Kalau yang ini pasti sudah tidak asing lagi bagi kalian pengguna aplikasi LINE. Karena Brown, Cony, dan Sally amat terkenal sejak kemunculannya sebagai karakter dan sticker di LINE yang berasal dari negara Jepang. Ilustrasi dan mimik yang dibuat dari ketiga karakter ini begitu imut dan lucu sehingga muncullah ide untuk mendirikan LINE Friends Store & Cafe di kawasan Garosugil, Seoul, Korea Selatan. Di sini kamu akan menemukan merchandise dan makanan yang menggunakan 3 karakter ini mulai dari macaron, cupcakes, ice cream, hingga cold brew. Sekali kamu menemukan cafe ini, kamu akan betah berlama-lama dan nggak rela untuk meninggalkannya deh.
Jadi, cafe dengan karakter Jepang unik mana nih yang akan kamu datangi duluan?