Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Yuk Kulineran Seru ke Bogor Weekend Ini!

Ruth StephanieRuth Stephanie
Yuk Kulineran ke Kota Hujan Weekend Ini!1
Yuk Kulineran Seru ke Bogor Weekend Ini!
Selain dikenal sebagai kota hujan, Bogor juga terkenal dengan wisata kulinernya. Banyak anak muda Ibu Kota mampir sejenak untuk merasakan kulineran langsung di Bogor, bahkan nggak sedikit tempat makan di Bogor yang sudah populer di dunia social media. Jadi supaya kamu lebih hits, nih Qraved ajak kamu jalan-jalan ke Bogor biar kamu bisa memperbaharui pengalaman kuliner kamu.
2
Photo Source:  @yuhanto
Siapa sih yang nggak tergiur kalau dikasih Macaroni Panggang-nya Bogor? Selain memang sudah legendaris, Macaroni Panggang Bogor juga masih bisa dikatakan sebagai tempat makan yang  wajib untuk dikunjungi tiap kaki melangkah ke Kota Hujan. Selain untuk buah tangan, macaroni panggang juga enak kok dilahap langsung di sana bareng teman-teman.
3
Photo Source:  @yorie.ravica
Untuk wisata kuliner, kota hujan Bogor nggak mau kalah nih dengan kota-kota besar lainnya. Bagi kalian yang lagi gak mau untuk makan besar alias mau ngemil aja, segera mampir ke Momo Milk. Di sini disajikan berbagai macam sajian susu yang pasti bisa buat kamu lebih sehat. Siapa bilang nongkrong harus mengkonsumsi sajian yang nggak bagus buat tubuh?
4
Photo Source:  Death By Chocolate
Kamu pecinta cokelat dan lagi di Bogor? Nah ini dia tempat makan yang cocok buat kamu, Death By Chocolate di kawasan Bogor Tengah. Konsep tempat Death By Chocolate benar-benar kreatif, sayang banget kalau kamu nggak foto di sini. Sesuai namanya, konsep di tempat yang satu memang horor tapi seru. Nah mengenai menunya sih juga enak-enak kok. Salah satunya sih ice creamnya! Cokelatnya benar-benar berhasil buat mulut ngunyah terus.
5
Photo Source:  Coffee Time
Kamu lagi mau sendirian dan pergi sejenak dari ramainya kota? Ada nih solusinuya, cafe yang cocok buat kamu santai di kawasan Bogor Tengah bernama Coffee Time. Selain nyaman, Coffee Timejuga jauh dari bisingnya jalan raya. Untuk hal makanan, Coffee Time juga punya menu yang harus kamu icip. Salah satunya Geulis Chicken Roll dan Pisang Dekil yang fenomenal.
6
Photo Source:  @moncarebecca
Orang Bogor mana sih yang nggak tahu restoran yang satu ini? Monarchy hampir nggak pernah sepi pengunjung. Selain tempatnya yang eye catching dan minta banget untuk difoto, Monarchy Bistro juga punya menu yang enak-enak. Ada Chiken Pesto Pasta dan Thai Chiken Curry-nya yang nagih banget. 
7
Photo Source:  @ociabdull
Para pecinta susu dan yogurt pasti sudah familiar banget sama Cimory. Nah mau cari suasana yang sejuk nggak usah jauh-jauh dari Jakarta, cukup ke kawasan Bogor Selatan aja untuk makan bareng teman-teman atau keluarga di samping sungai. Menu wajib yang harus kamu pesan di sini adalah sosisnya yang enak banget itu. Terutama Ring Sausages ala Cimory. Dijamin bikin ketagihan dan mau balik lagi. Cimory Riverside memang tempat yang pas deh untuk kamu juga yang mau melepas penat, plus suasana di sini juga keren banget.
8
Photo Source:  Dailydose Coffee & Eatery
Dailydose Coffee and Eatery adalah cafe yang harus kamu datengin kalau lagi jalan-jalan ke kawasan Bogor Utara. Selain tempatnya yang bisa bikin kamu nyaman layaknya di rumah, menu-menu yang ditawarkan Dailydose Coffee and Eatery juga nggak kalah enaknya. Qraved saranin kamu untuk pesan Iga Sambal Rempah dan untuk lebih memaniskan mulut kalian yang lagi pahit pesan Raspberry Cheese Brownie-nya. Benar-benar bikin lidah gngak berhenti ngunyah.
9
Photo Source:  Nicole's Kitchen & Lounge
Kulineran ke Bogor jangan lupa yang untuk singgah sejenak ke resto yang lagi happening banget di kawasan Bogor Selatan bernama Nicole’s Kitchen and Lounge. Gimana nggak populer kalau design di resto satu ini benar-benar minta banget dijadiin latar foto. Seru deh kalau lagi bareng teman-teman atau keluarga. Oh iya, salah satu menu yang rasanya nendang banget dari Nicole’s Kitchen and Lounge adalah Nasi Campur Pandan-nya. Dijamin ketagihan. Menu Nicole’s Kitchen and Lounge juga ada menu western-nya kok. Jadi kamu bisa milih sesuai.