Ini Dia 6 Menu Enak Saingan Berat Sushi di Restoran Sushi
eatandcapture
Datang ke restoran sushi bukan berarti harus makan sushi melulu. Menu Jepang lainnya juga banyak yang nggak kalah enaknya kok. Nggak percaya? Lihat aja nih 6 restoran sushi yang punya menu Jepang enak lainnya jadi saingan beratnya sushi.
Selain rasanya yang enak, harganya menu-menu di restoran ini juga terjangkau. Bukan cuma menu sushi-nya saja, ada juga beberapa menu lainnya yang banyak disukai, seperti chuka idako-nya. Rasa baby octopus-nya segar dan gurih. Oh iya, ada juga chocolate waffle-nya yang menjadi menu dessert favorit banyak orang.
Nah, restoran yang punya sushi yang disusun bertangga ini juga punya menu lain yang nggak kalah enak. Cobain deh menu gyutan shioyaki-nya. Daging sapinya empuk dan juicy. Selain itu, kamu bisa memasak sendiri dagingnya, jadi kamu bisa menentukan sendiri tingkat kematangannya. Kelezatan dagingnya bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 120 ribu.
Meski poke bowl merupakan makanan khas Hawai, tapi restoran sushi ini juga punya menu poke bowl yang nggak kalah enak lho! Yang serunya lagi, kamu bisa memilih sendiri pilihan toppingnya yang segar seperti ikan tuna, ikan salmon, hingga edamame. Kalau mau mencoba menu poke bowl yang uniknya, kamu bisa memesan Pineapple Bowl saja yang dihidangkan langsung di atas buah nanas. Atau buat kamu yang cinta daging, kamu juga bisa memesan menu gyukatsu-nya nih! Soal rasa? Nggak usah ditanyain lagi deh.
Selain sushi, menu donburi juga menjadi salah satu makanan khas Jepang yang banyak diminati. Salah satu topping donburinya mantap yaitu gyutan. Daging lidah sapinya lembut, bumbunya juga terasa hingga ke dalam dagingnya. Nagih banget sih kelezatannya!
Selain sushi, di Teishoku kamu juga bisa mencicipi menu curry-nya. Coba aja menu curry udonnya yang bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 78 ribu. Satu porsi curry udon dihidangkan dengan deep fried tofu-nya yang mantap. Atau kamu juga bisa memesan curry rice-nya. Kuah curry-nya kental dan terasa gurihnya.
Selain sushi, menu mantap lainnya yang bisa kamu cicipi di sini yaitu teppanyaki-nya. Untuk menu teppanyaki-nya ada 3 pilihan topping yang bisa kamu pilih, yaitu daging sapi, ayam, dan salmon yang ditawarkan mulai dari harga Rp 39 ribu hingga RP 72 ribu. Porsinya juga ngenyangin banget!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss