6 Spot Kuliner Malam Pas Lagi Jalan-jalan ke Malang
denganyik
Kota yang ada di bagian timur Pulau Jawa jadi salah satu kota yang menyimpan pengalaman berwisata yang menarik untuk diulik. Tak hanya alamnya yang terawat dan udara sejuknya, pengalaman kuliner di Malang selalu dianggap sebagai pengalaman kuliner terseru saat berada di Jawa Timur. Nah, untuk kamu yang ingin kulineran di Malang, jangan lewatkan sederet kuliner malamnya yang acap kali ramai didatangi wisatawan dan penduduk lokal. Penasaran?
Sebelum mencicipi kuliner malam di Malang, pastikan kamu sudah download aplikasi Qraved untuk dapetin info seputar kuliner di kota lainnya dan promo menarik khusus pengguna iOS dan Android!
Siapa sangka kalau sate yang disajikan di atas hotplate alias piring beralaskan batu yang bisa menjaga suhu panas makanan ini menjadi kuliner di Malang yang cocok kamu datangi baik siang maupun malam. Khususnya di malam hari, satu porsi sate kambing yang disajikan panas di Sate Hotplet ini dirasa sangat cocok disantap kala udara malam di Malang yang lebih dingin dari udara di siang harinya. Berbekal selembar uang Rp 50 ribu, kamu sudah bisa mengajak teman, maupun orang terdekat untuk menikmati sate ini bersama.
Sesuai dengan namanya, Pos Ketan Legenda 1967 ini menjadi salah satu kuliner malam legendaris yang eksistensinya sudah dimulai sejak tahun 1967 di kawasan Mojolangu, Malang. Buka dari siang hingga dini hari, membuatnya tak pernah sepi setiap harinya. Karena kamu bisa merasakan sensasi makan ketan yang tidak cuma itu-itu saja, sebut saja varian cokelat, keju, cokelat dan keju, hingga durian dengan kisaran harga Rp 5 - 20 ribu per porsinya. Menarik untuk didatangi malam-malam bukan?
Ronde Titoni yang tak kalah legendarisnya dan sudah berdiri sejak tahun 1948 ini menjadi pilihan kuliner malam di Malang yang siap menghangatkan badan. Awal mula ronde ini tercipta adalah dimulai dari kisah si empunya yang menjajakan makanannya di kawasan Titoni, maka tak ayal namanya menjadi Ronde Titoni yang dikenal dari dulu hingga sekarang. Lokasinya di Jl. Zainal Arifin, Malang membuatnya cukup mudah ditemukan. Untuk kamu yang ingin ditemani dengan hangatnya Ronde di kota Malang, wajib banget datang ke spot kuliner yang satu ini!
Sesuai dengan namanya, Warung Ceker Setan ini menyuguhkan seporsi ceker yang diolah sedemikian rupa hingga memiliki rasa yang super pedas. Walaupun rasanya bisa bikin lidahmu mati rasa, tapi banyak dari para pengunjungnya yang menikmati ceker ini di malam hari. Bagaimana tidak, Warung Ceker Setan yang berlokasi di kawasan Klojen, Malang ini buka hingga jam 24 jam non-stop. Harganya yang terjangkau juga jadi salah satu alasan mengapa Warung Ceker Setan ini tak pernah sepi pengunjung. Berani coba?
Alamat: Jl. Sriwijaya, Klojen, Malang
Jam buka: Senin - Minggu 00:00 - 00:00 WIB
Ayam Bawang Cak Per
Photo Source: royspahlevi_sh
Dari namanya saja sudah bisa ditebak, kalau Ayam Bawang Cak Per punya menu ayam goreng yang disajikan dengan sambal bawang yang menggugah selera. Tapi jangan salah sangka, ternyata kamu juga bisa temukan menu Gurame Sambal Matah yang tak kalah larisnya. Karena buka hingga 24 jam non-stop, Ayam Bawang Cak Per yang telah tersebar di kota-kota lainnya di Jawa Timur ini selalu saja ramai dengan penggila makanan pedas baik siang maupun malam. Tak heran banyak yang ke sini untuk mengisi perutnya kala lapar melanda di malam hari.
Alamat: Jatimulyo, Lowokwaru, Malang
Jam buka: Senin - Minggu 00:00 - 00:00 WIB
Sate Landak
Photo Source: denganyik
Kuliner yang satu ini tergolog ekstrem dan siap membangkitkan bayanganmu tentang hewan yang semasa hidupnya dipenuhi dengan duri tajam hampir di sekujur tubuhnya. Yap, Sate Landak sesuai dengan namanya ini menggunakan daging landak yang yang berukuran cukup tebal namun tetap empuk saat dikunyah. Kamu bisa meminta bumbu kecap maupun kacang yang disesuaikan dengan seleramu. Dimakan selagi hangat dengan potongan cabai dan bawang akan menambah kenikmatan bersantap malam di Kota Malang!
Alamat: Jl. Raya Bugis No. 47, Saptorenggo, Malang
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss