Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Kuliner Kesukaan "Wong Jowo" di Thamrin Jakarta

6 Kuliner Kesukaan "Wong Jowo" di Thamrin Jakarta1
satekhassenayan
Kuliner Jawa sepertinya tidak akan pernah kehilangan penggemar. Rasanya yang khas membuat setiap orang rindu untuk kembali menikmatinya. Apabila kamu sering beraktivitas di wilayah Thamrin yang kangen dengan kelezatan kuliner Jawa, deretan tempat ini pasti bisa jadi pilihan. Yang merasa wong Jowo, jangan lupa mampir sini ya!
2
Photo Source:  rimaphinx
Iga Penyet merupakan salah satu kuliner khas Jawa yang memiliki banyak penggemar di ibukota, tak terkecuali para pekerja kantor di wilayah Thamrin. Apabila waktu makan siang kali ini ingin kamu lalui bersama nikmatnya Iga Penyet, jangan ragu untuk melangkahkan kaki ke Warung Leko di pusat perbelanjaan Grand Indonesia.
3
Photo Source:  cindyorange
Berburu Nasi Pecel di kawasan Thamrin kini tak lagi sulit berkat kehadiran restoran Seruput di Grand Indonesia. Guna mendapatkan Nasi Pecel yang diolah dengan gaya Madiun ini, kamu mesti menyediakan uang paling tidak sebesar Rp 40.000,00.
4
Photo Source:  satekhassenayan
Isi waktu makan siangmu dengan menyantap kuliner khas Jawa yang disajikan oleh Sate Khas Senayan, seperti Nasi Liwet, Tongseng, dan Soto Ayam Ambengan. Dijamin, kenikmatannya akan membuat santap siangmu menjadi sangat memuaskan.
5
Photo Source:  nikenerlangga
Restoran MDL juga bisa kamu andalkan untuk bersantap siang dengan menu khas Jawa. Bahkan, jika kamu ingin makan siang dengan teman-teman kantormu, kamu bisa memesan liwetan kekinian yang sudah pasti punya rasa super lezat!
6
Photo Source:  aniki78
Warung Ngalam di Sarinah Building siap membuai lidahmu dengan rasa lezat makanan khas Malang. Rawon, Rujak Cingur, Cwie Mie, dan deretan kuliner Jawa Timur lainnya dapat kamu nikmati dengan budget sekitar Rp 100.000,00 per orang.
7
Photo Source:  eugenielinda
Restoran Seribu Rasa memang memiliki spesialisasi pada hidangan seafood dan Peranakan. Namun, tempat makan di Plaza Indonesia ini juga menyajikan hidangan khas Jawa yang tak kalah menggugah selera, seperti Mie Jawa dan Es Dawet Ndoro Putri.