Pernah dengar Warung Wakaka? Mungkin bagi yang belum pernah datang kesini akan bertanya-tanya kenapa Warung Wakaka jadi tempat nongkrong favorit banyak orang. Ketika berkumpul bersama teman, hal yang paling sering dicari adalah tempat yang nyaman, harga yang murah, dan banyak pilihan menu hidangan yang ditawarkan. Bisa dikatakan, di Warung Wakaka, ketiganya bisa didapatkan.
Photo Source: source
Bermula dari sebuah kedai roti panggang berukuran kecil di sebuah tempat pencucian mobil yang berlokasi di Muara Karang pada tahun 2016, Warung Wakaka merupakan sebuah impian dari kedua pendirinya, yaitu Santo Law dan Liani Iskandar, untuk menjadi sebuah “One Stop Food Destination”. Dengan memiliki konsep “Food Factory”, Warung Wakaka dibangun dengan berbagai macam pilihan menu yang dapat dinikmati.
Photo Source: anakjajan
Warung Wakaka yang kini telah memiliki 5 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia dan masih terus berkembang telah memiliki 200 menu makanan dan minuman yang bisa dipilih. Karena keberagaman menunya, tidak perlu khawatir jika ada teman, kerabat atau keluarga yang merasa tidak cocok dengan hidangannya nih. Kalau kamu main kesini, bisa cobain beberapa hidangan favorit yang banyak dipesan pengunjung lain, seperti Sate Taichan, Aneka Indomie, Happy Toast, Martabak Tipker, Aneka Rice Bowl, dan Nasi Tampah.
Photo Source: source
Menu minumannya pun tidak kalah menarik lho. Salah satu menu minuman yang bisa dicoba ada Wakaka Manise yang merupakan perpaduan antara klepon, jasuke, dan es doger sehingga menjadi minuman kekinian nusantara yang inovatif.
Menu yang beragam serta kualitas pelayanan yang mumpuni menjadikan Warung Wakaka sebagai tempat yang cocok untuk berkumpul bersama orang terdekat. Good Food, Good Friends, Good Times!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss