Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Hotel Cuisine: 4 Restoran & Bar di The Hermitage Jakarta

Hotel Cuisine: 4 Restoran & Bar di The Hermitage Jakarta1
Meetings Conventions
The Hermitage Jakarta adalah hotel yang mengambil nuansa bangunan jaman kolonial. Ornamen-ornamen kuno dan berbagai macam karya seni yang diletakan pada setiap sudut ruangan merupakan karya tahun 1920an.
Hotel megah ini memiliki 4 restoran dan bar yang bisa kamu kunjungi. Berbagai menu lokal sampai internasional dapat kamu temukan disini. Chef Francesco Greco adalah salah satu chef dari Italia yang ikut berkreasi di dapur The Hermitage Jakarta. Sehingga kualitas makanan yang akan disajikan pastinya terjamin lezat!
The Hermitage Jakarta ini juga menawarkan cigars sekaligus dengan Cigar Roomnya, dilangkapi dengan Courtyard Cafe, tempat baru yang menggunakan nuansa gelas rooftop dan tanaman hijau yang membuat tempat itu semakin asri. Selain Courtyard Cafe masih ada beberapa restoran menarik lainnya, penasaran?
2
Photo Source:  La Vue
Menikmati langit Jakarta di antara gedung-gedung tinggi memang suasana yang diidam idamkan. Seperti yang kita ketahui, rooftop merupakan puncak tertinggi dari sebuah bangunan yang memberikan pemandangan yang menakjubkan.
La Vue di Hotel Hermitage ini terdiri dari dua lantai. Lantai bawah yang menggunakan konsep pinggir kolam dan menimbulkan suasana yang romantis. Kursi-kursi santai yang dipadukan dengan pencahayaan yang pas juga memberi sentuhan elegan pada tempat ini. Perpaduan warna putih, cokelat, dan tanaman rambat sukses membawa kenyamanan bagi seluruh pengunjung.
3
Photo Source:  Asynm Putra
Sedangkan di rooftop, para pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan Ibu Kota dan kerlap-kerlip lampu jalannya. Gedung bertingkat dan panorama 360 derajat akan membuat suasana jadi lebih romantis. Menggunakan konsep dining bar, La Vue berhasil menyulap makan malam mu menjadi salah satu makan malam spesial yang seru!
Must Try: Fish & Chips (160k) & Entrecôte (355k)
4
Photo Source:  culinarybonanza
L'Avenue dikenal sebagai penyedia buffet terbaik, itu sebabnya tempat ini dijadikan spot makan untuk para tamu hotel.
Menggunakan bahan makan terbaik, L'Avenue menyajikan masakan terbaik yang memanjakan lidah dan selera para pengunjungnya.
5
Photo Source:  nowjakarta
Restoran ini memiliki private room dibagian belakang restoran. Plus, at sundown, this chic restaurant transforms to be a dimly lit and classy place.
Must Try: Their selection of Mocktails
6
Photo Source:  Oktavia Arief
Lounge dengan gaya dan desain elegan, membuat Hermitage Lounge ini menjadi tempat sempurna untuk kamu bersantai. Tidak sedikit pengunjung yang datang untuk menikmati secangkir teh atau kopi, dan ditemani dengan buku atau laptop nya.
Dipenuhi dengan natural sunlight, area yang satu ini juga sering dijadikan tempat foto-foto. Gedung dan desain interior yang digunakan oleh Hermitage Lounge diadaptasi dari gaya Art Deco tahun 1920an.
7
Photo Source:  Oktavia Arief
Tempat yang sangat sering dijadikan lokasi meeting santai tetapi tetap elegan. Setiap sudut dari tempat ini dipenuhi dengan gaya dari era kolonial dengan kursi-kursi yang nyaman.
8
Photo Source:  anakjajan
Courtyard berada di area lobby utama, dan merupakan salah satu venue yang menawrkan suasana asri dengan tanaman hijau dan kaca transparan yang menarik. Natural sunlight yang pas banget, bisa menjadi salah satu supporting factors untuk hasil foto-foto yang bagus!
9
Photo Source:  anakjajan
Afternoon tea yang disajikan di lounge ini mulai pada pukul 15.00 sampai 17.30. Sajian teh yang dilengkapi dengan beraneka ragam cemilan, dari yang lokal sampai internasional.