Crematology, Spot Artistik Menikmati Racikan Kopi a la Italia
Happy Ferdian
crematology
Sangat mudah untuk menegaskan bahwa kafe ini layak dikunjungi oleh pencinta kopi sejati, yang menginginkan kualitas sempurna, namun dengan suasana modern dan artistik.
Memiliki tiga cabang di Jakarta, kafe ini mengambil nama dari gabungan dua kata menarik. Crema adalah sebutan dalam bahasa Italia untuk busa tipis di bagian atas secangkir espresso. Adapun akhiran -ology merujuk pada keseriusan tempat ini dalam menghadirkan kopi terbaik, beserta dengan pengetahuan di baliknya.
Photo Source: aditkakbar
Mengusung cara penyajian a la Italia dan Swedia, dua negara penikmat kopi terbesar di Eropa, Crematology sangat mengedepankan kualitas dari setiap biji kopi yang digunakannya. Kafe ini juga memikirkan betul bagaimana konsumen menikmati racikannya, menyesap dengan penuh apresiasi.
Setelah bertahun-tahun bepergian dan mencicipi kopi di seluruh dunia, sang pemilik, Elliot Davernas, terpesona oleh langkah artisanal Italia dalam memperlakukan kopi dengan penuh khidmat.
Photo Source: @crematology
Inilah mengapa pilihan kopi di Crematology tidak jauh dari racikan klasik. Kopi disajikan dalam cangkir ukuran Eropa, yang sedikit pun tidak menyisakan jejak ampas ataupun kesan dusty saat menyesapnya.
Sebagai alternatif, kamu juga bisa mencicipi varian Frappe yang semarak. Di sini, kopi berkarater ringan tersebut hadir dengan rasa yang menyenangkan seperti, Chocolate Nutella dan Oreo.
Photo Source: @crematology
Adapun unsur Swedia, terlihat jelas pada desain interiornya. Mengingat Davernas berasal dari Swedia, maka kehangatan rumah khas Negeri Skandinavia itu diwujudkan dalam tata ruang Crematology, yang memberikan keleluasaan konsumen menyesap kopi di brbagai sudut dengan space yang cukup untuk meregangkan otot tegang.
Photo Source: makan2mks_
Photo Source: andreansung
Buka dari pagi hingga malam hari, Crematology juga memiliki sederet menu lezat pendamping ragam racikan kopi nikmatnya. Beberapa menu favorit yang wajib banget kamu coba adalah Combo Bites yang berisi aneka kudapan nikmat untuk santap sharing, Smoked Salmon Tartine yang sangat khas Skandinavia, aneka waffle dan toast, serta beragam pasty nikmat.
Photo Source: @crematology
Serunya lagi nih, kamu juga bisa belajar meracik kopi di sini. Dalam kelas-kelas khusus, para barista ramahnya akan dengan senang hati berbagi ilmu tentang perkopian, mulai dari diskusi bersama, mencicipi beberapa jenis terbaik, dan tentu saja belajar membuat cappuccino langsung di tempat.
Seru, bukan? Yuk, langsung aja ke Crematology terdekat dari rumah kamu!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss