Copper Club: Tempat Ngopi Homey yang Lagi Hits di Kelapa Gading
copperclub.id
Agaknya sulit ada yang mengalahkan sensasi ngopi dalam suasana seperti di rumah, lengkap dengan taman yang dikelilingi tumbuhan hijau dan akses sinar mata hari yang terbuka lebar di dalamnya. Menyeruput kopi dengan suasana yang memberikan ketenangan akan membuat kopi itu sendiri terasa lebih nikmat. Sensasi seperti ini bisa kamu rasakan saat mampir ke Copper Club, spesialis kopi di Kelapa Gading, Jakarta Utara yang hadir di pertengahan tahun lalu.
Photo Source: karinaa.w
Berlokasi di Jl. Tarian Raya Timur Blok W1 No. 23, Kelapa Gading, Jakarta Utara, membuat lokasinya cukup mudah ditemukan dengan petunjuk arah daring bagi yang kurang familiar dengan kawasan Utara kota Jakarta ini.
Photo Source: happyboringlife
Sesampainya sampai di Copper Club, suasana serba hijau dari halaman muka akan meyakinkan bahwa spot ini sangat tepat dikunjungi baik pagi, siang, maupun sore. Karena ketika beranjak masuk ke dalamnya, sorot matahari yang datang dari atapnya juga menyambut para tamu yang datang dengan kehangatan dan keceriaan.
Photo Source: copperclub.id
Tak perlu ragu soal kopinya, Copper Club berdedikasi memberikan pelayanan terbaik untuk para pelanggannya. Ada dua kategori menu kopi yang bisa dipilih; milk-based coffee dan manual brew, tergantung mood dan selera.
Selayaknya milk-based coffee, ada beberapa menu andalan favorit kebanyakan orang seperti White 3 oz atau 6.5 oz yang tak lain dan tak bukan 3 oz Piccolo (mini latte) (IDR 33k) dan 6.5 oz latte atau Cappucino (IDR 38k). Ada juga Copper Coffee (IDR 30k) yang merupakan es kopi susu dengan tambahan gula aren khas Copper Club.
Photo Source: jana_maesiati
Photo Source: claraadewi
Sedangkan untuk yang sedang mencari sensasi ngopi manual brew yang agak berbeda, bisa mencoba biji kopi Ethiopia Dimtu Haro Diima persembahan Supreme Roast Works yang di-roasted langsung di Oslo, Norwegia. Luar biasa harumnya.
Photo Source: copperclub.id
Jika bicara soal makanan, coffee shop yang buka dari hari Rabu - Seninmulai dari jam 8 pagi hingga setengah 9 malam ini juga serius dalam memanjakan lidah dan perut pengunjungnya. Sebut saja Club Aglio Olio Original (IDR 45k) dan Club Lamb Burger (IDR 55k). Menariknya, burger ini menggunakan 150 gr Homemade Lamb Patty, dilengkapi Cheesy Cheddar, Club Mint Sauce, dan Butter Brioche Bun. Sudah jadi paket burger yang komplit dan mengenyangkan, bukan?
Photo Source: fabyamandaaaa
Nikmati suasana ngopi terbaik sepanjang hari di Copper Club, Kelapa Gading yang akan memanjakan diri dengan ornamen yang berasal dari tumbuhan hijau asli dan bangku dari rotan dan kayu yang membuatnya terasa seperti rumah sendiri.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss