Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Tempat Ngumpul Seru-Seruan dengan Harga Miring di Bandung

david handokodavid handoko
Tempat Ngumpul Seru-Seruan dengan Harga Miring di Bandung1
@foodgallerybdg
Bandung sudah tidak seperti jaman dahulu lagi yang masih asri dan masih jarang ditemui cafe asik dan kece untuk tempat nongkrong. Kini banyak restoran keren untuk anak muda nongkrong seru sambil ngobrol panjang lebar dengan makanan enak yang cocok untuk teman nongkrong. Ini dia beberapa tempat rekomendasi tempat yang dapat kamu coba.
2
Photo Source:  @foodgallerybdg
Sebuah kedai nasi ala Pepper Lunch versi murah meriah yang baru buka sejak sore menjelang malam hari. Tempatnya sederhana dengan meja kursi plastik yang terhampar di depan halaman Toko Kue Sari-Sari. Soal makanan, Wakacao terbaik soal makanan di malam hari yang sejuk. Nasi beef pepper yang dihidangkan dengan piring hotplate hangat dapat kamu campur dengan cabai dan merica, serta bumbu pilihan seperti bumbu rendang dan bumbu kari.
3
Photo Source:  @foodgallerybdg
Soal seru-seruan, makan bakar-bakaran daging a la Korea bisa jadi momen yang asik. Apalagi, kamu tak perlu khawatir soal harga yang ditawarkan restoran ini karena harganya terjangkau dan kamu bisa puas makan daging bakar dengan kimchi segar. Tempatnya memang tidak besar sehingga seringkali ramai dan mejanya penuh oleh customer yang ingin makan di Charada.
4
Photo Source:  @foodgallerybdg
Berlokasi di Jl. Sukajadi, restoran ini punya hidangan All U Can Eat yang  layak untuk kamu coba. Tempatnya nyaman, bersih, dan santai. Di awal kamu dapat memilih ingin menyantap sepuasnya jenis daging: US Beef, Australian Beef atau Wagyu. Berikutnya, kamu juga bisa makan sepuasnya, termasuk menyantap berbagai menu a la carte, minuman, es krim, hingga dessert. Tapi jangan kalap ya, agar tidak ada makanan yang terbuang sia-sia.
5
Photo Source:  Teppan Raw
Jenis makanan Jepang ini memang sudah agak jarang ditemukan di Bandung. Menu ala teppanyaki yaitu cara memasak yang dioseng di atas plat besi berisi daging, sayur, dan bumbu teriyaki. Belum lagi ada beberapa tempat yang menampilkan cara memasak teppanyaki langsung di depan kamu seperti di restoran Teppan Raw ini. Kamu pun dapat memilih isian kesukaan kamu, lalu dimasak fresh sehingga kamu tidak perlu menyantap jenis makanan yang tidak kamu suka.
6
Photo Source:  @foodgallerybdg
Makan sushi juga jadi spot tempat yang dapat kamu pilih saat bersama temanmu. Agar tidak ribut soal harga, kamu bisa mencicipi Ichiban Sushi yang berada di dalam Mall Festival Citylink. Tempatnya tidak besar namun nyaman. Pilihan sushinya cukup banyak dan yang paling penting harga sushinya cukup miring dibanding harga sushi pada umumnya. 
7
Photo Source:  @foodgallerybdg
Sedang hangout di Paris Van Java? Kamu bisa cobain makan di Ta Wan Resto yang anti mainstream. Makan chinese food juga seru apalagi menyantap menu bubur hangat dengan porsi besar dapat jadi teman makan dengan segelas chinese tea. Pesan menu ala carte seperti tofu, ikan angsio, atau udang goreng telur asin menarik untuk dicoba juga, lho.
8
Photo Source:  @foodgallerybdg
Nongkrong di tengah malam? Madtari harus masuk dalam salah satu list referensi kamu karena buka hingga jam 3 pagi. Menu yang disajikan ala kadarnya dengan indomie, roti bakar atau pisang bakar. Tempatnya berada di daerah Dago yang mudah dicari. Soal kenyamanan cukup nyaman namun sekadar meja dan kursi plastik, namun momen kebersamaan bersama teman yang paling penting betul!.