Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Serunya Jajan Sore-Sore di Bandung

david handokodavid handoko
Jajanan Seru Sambil Ngabuburit di Bandung 1
@warungtalaga
Daripada bengong melihat jam yang terasa bergerak lambat saat menjelang buka puasa, baca saja artikel berikut untuk cari referensi kuliner enak di Bandung yang bisa jadi destinasi buat ngabuburit. Selanjutnya, kamu bisa langsung menu-menu andalan buat memuaskan jajan sore-sore sambil menunggu waktunya berbuka. 
2
Photo Source:  @foodgallerybdg
Yang pertama adalah Roti Gempol yang berada di Jalan Gempol Wetan. Lokasinya pun tidak sulit dicari. Berada dekat Jalan Sultan Tirtayasa di jalan belakangnya Kupat Tahu Gempol, gerai roti ini dikenal dengan kelezatan rotinya yang langsung dibuat sendiri. Harganya pun terjangkau dan rasanya jelas enak. 
3
Photo Source:  Warung Talaga
Camilan Warung Talaga sudah terkenal nggak ada lawan. Bayangkan saja, aneka tahu yang diolah menjadi tahu goreng renyah hingga tahu yang diulek dengan cengek pedas siap bikin kamu kepedasan bahagia. Selain lapar mata, tempat ini juga bakalan bikin lidahmu terpuaskan karena sudah mencoba aneka menu yang rasanya jelas luar biasa enak. 
4
Photo Source:  devvdavv
Gerai sate yang berada di Jalan Anggrek sesuai dengan namanya ini baru berjualan dari sore hari. Tentu bisa jadi opsi buat santapan berbuka. Dengan ukuran daging satenya yang terbilang cukup besar dan harga yang terjangkau, plus bumbu kacangnya dan irisan cengek serta bawang merah, tentu membuat sesi makanmu jadi lebih berselera. 
5
Photo Source:  rika.g.rika
Bukan rahasia lagi kalau batagor khas Bandung terkenal dengan cita rasanya yang juara. Bisa jadi bagian yang bisa jadi bagian untuk Citarasa ikan tenggiri asli yang terasa dengan bumbu kacang yang legit. Harganya memang tergolong mahal untuk sebuah batagornya tapi terbalaskan dengan kelezatannya.
6
Photo Source:  aldyferdyansyah
Paling enak berbuka puasa dengan yang segar bukan. Soal kesegaran, Es Oyen dapat menjadi salah satu pilihan takjil berbuka kamu dengan semangkuk es campur dengan varian isi yang cukup lengkap dan sangat menyegarkan setelah berpuasa sebelum menyantap aneka makanan berat.
7
Photo Source:  @foodgallerybdg
Cafe D Pakar selalu sukses bikin banyak para pengunjungnya merasa lupa waktu. Suasana alam yang sejuk dengan pemandangan yang mengarah langsung ke alam perbukitan, ditambah dengan sajian makanan sederhana nan nikmat seperti mie rebus, bakso, atau samyang pedas pasti bakal membuatmu siapa pun menikmatinya. Apalagi di momen-momen ngabuburit. Jangan lupa untuk membuang sampah pada tempatnya ya karena tempat ini sangat peduli akan kebersihan alam. 
8
Photo Source:  Cireng Cipaganti
Cireng menjadi menu yang sangat menarik untuk berbuka. Bagaimana tidak, salah satu jenis gorengan ini menjadi primadona di berbagai tempat untuk menu berbuka. Terlebih cireng yang satu ini adalah cireng yang terkenal di Kota Bandung. Siapa yang suka langganan jajan cireng di Cireng Cipaganti?