Dimana-mana pisang goreng memang selalu jadi buruan. Mungkin karena selain rasanya enak, harganya juga nggak bikin kantong bolong. Dan kalau lagi cari jajanan ini di Surabaya, beberapa tempat berikut bisa langsung kamu tuju. Varian menu pisangnya juga macam-macam, mulai dari yang bentuk kipas hingga yang dihiasi dengan saus greentea.
Pisang goreng yang dibuat layaknya kipas ini nggak cuma punya tampilan unik, tapi rasanya juga ciamik. Saat mengunyahkan kamu bakal merasakan sensasi ‘kriuk’ yang begitu nikmat, dan bagian dalamnya lembut di mulut. Pas nih jadi teman minum kopi atau teh.
Berbeda dengan pisang sebelumnya yang dibentuk layaknya kipas, menu pisang goreng di sini tampak mirip risol dan digoreng dengan tepung roti. Pisang goreng di Raja Pisang ini juga disajikan dengan topping cokelat nutella yang bikin sensasi manis yang spesial. Pas banget menikmati pisang ini kalau kamu lagi lapar tapi nggak terlalu ingin makan besar.
Gorengan Girang adalah markas yang mesti didatangi penggemar jajanan gorengan. Mulai dari tahu goreng hingga bakwan goreng ada semua di sini. Tapi tentunya yang jadi juaranya adalah pisang goreng dengan saus milo, keju dan greentea. Sepiring penuh langsung disajikan dengan tiga pisang goreng aneka rasa yang punya rasa manis menggelitik. Meskipun menggunakan bahan premium, tetapi harga pisang goreng ini cukup terjangkau kok!
Pisang goreng di sini pun juga punya rasa yang wah. Proses mengolahannya yang dibalurkan dengan tepung membuatnya terasa renyah. Apalagi masih ditambah dengan limpahan saus cokelat dan saus greentea. Pastinya kalau makan pisang goreng ini kamu harus siapin tissue yang banyak, karena sausnya bakalan lumer ke jari-jari kamu. Belum lagi remah-remah dari keju parutnya juga bertebaran di atas pisang goreng. Alamat: Jl. Raya Ketapang, Suko, Sukodono, Sidoarjo.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss