Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Makanan Sehat Dan Enak Di Bandung Yang Tidak Boleh Terlewatkan

david handokodavid handoko
Makan Sehat Dan Enak Di Bandung Yuk1
44742
Kebiasaan makan goreng gorengan dan banyak menggunakan pengawet serta pecin membuat tubuhmu rentan terserang penyakit seperti obesitas, darah tinggi, dan banyak hal lainnya. Sehingga kamu perlu mengimbangi asupan tubuhmu dengan makanan sehat agar kamu tidak mudah sakit. Kalau tidak mau repot, kamu datang saja kesini yuk.
2
Photo Source:  swasonno
Soal healthy food, cafe lula punya segudang makanan sehat mulai dari yang banyak mengandung sayur, oat, dan aneka buah-buahan. Smoothies bowl bisa menjadi pilihan menu sarapanmu yang mengenyangkan. Oat yang dicampur granola, chia seeds, dan lain-lain dengan rasa yang soft.
3
Photo Source:  Mom's Bakery
Makan roti fresh yang baru dibuat itu memang paling enak. Roti di Moms Bakery banyak yang terbuat dari gandum yang baik untuk kesehatan pencernaanmu. 
4
Photo Source:  Baker Street Bakery
Bakery lain yang cocok untuk memulai aktivitasmu adalah baker street. Roti yang terbuat dari gandum dan campuran charcoal disini baik untuk pencernaan dan detoksifikasi. Soal rasanya pun punya ciri khas dan tidak kalah dengan toko roti besar lain.
5
Photo Source:  Yoforia
Hidup sehat tidak harus dengan makan yang tidak enak kok. Salah satu tempat yang harus kamu datangi adalah yoforia yogurt studio. Yogurt yang disulap menjadi berbagai jenis smoothies, chicken cajun, hingga salad yang seluruhnya menggunakan yogurt.
6
Photo Source:  Wonjo
Korean Food bisa dibilang cukup sehat. Buktinya kimchi saja pernah dinobatkan menjadi jenis makanan yang paling sehat di dunia. Masih banyak kulienr Korea lain seperti Samgyetang dengan campuran ginseng dan kaldu rebusan ayam agar fisik kamu tidak mudah lesu.
7
Photo Source:  intanratnawulan1
Kue jaman sekarang sudah banyak menggunakan pengawet, sehingga perlunya melestarikan budaya mengkonsumsi kue tradisional yang lebih sehat meskipun tidak tahan lama. Salah satu spot kue tradisional di Bandung adalah Sari Sari. Hamparan kue dapat bikin kamu kalap saat memilih kue yang tersaji disini. 
8
Photo Source:  apr1lia
Makanan jadul nan sehat untuk pencernaan kamu dan tak lekang oleh waktu. Campuran beberapa sayur yang diulek hingga menjadi lotek yang nikmat. Lotek kalipah apo adalah salah satu kuliner legendaris di Bandung untuk menikmati citarasa lotek yang juara abis rasanya. 
9
Photo Source:  e_ndro
Soto memang identik dengan kuah santan yang memicu kolesterol berlebih. Tapi jangan berkata seperti itu dulu sebelum mencicipi soto khas Bandung. Kamu dapat mendatangi soto ojolali yang merupakan penjual soto Bandung sejak puluhan tahun yang lalu. Kuah bening yang nendang serta irisan daging dan potongan lobak segar ini punya banyak penggemarnya di Bandung.