Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Kelezatan 9 Cemilan Pisang Ini Bikin Ketagihan

Kelezatan 9 Cemilan Pisang Ini Bikin Ketagihan1
Kelezatan 9 Cemilan Pisang Ini Bikin Ketagihan
Kelezatan cemilan pisang memang bisa membuat ketagihan. Tak sabar ingin segera mengetahui di mana saja tempat yang menjajakan cemilan pisang super lezat? Segera scroll down dan temukan jawabannya dalam ulasan berikut ini!
2
Photo Source:  @nyobaindoang_
Setelah demam apple pie menggebrak kancah kuliner ibukota beberapa waktu yang lalu, kini giliran pie pisang yang siap menggoyang lidah para pecinta cemilan pisang di Jakarta. Tunggu apa lagi, segera kunjungi kedai Nadine Wibowo Pie Pisang Bogor di Jalan Tebet Timur Dalam!
3
Photo Source:  @jktngobrolinmakan
Sedang bertandang ke warung RPP di Muara Karang namun tak ingin menyantap Indomie atau roti bakar? Pesan saja menu Banana Sushi. Pisang berbalut cokelat lezat dan corn flakes renyah ini sangat cocok untuk menemani waktu santaimu bersama teman-teman terdekat.
4
Photo Source:  Dapoer Roti Bakar
Pisang bakar memang tidak akan ada matinya. Cemilan yang satu ini memang cocok berada di segala suasana, apa lagi ketika sedang nongkrong bersama teman-teman di Dapoer Roti Bakar. Pastikan kamu tak lupa memesan Pisang Bakar Inggris dengan olesan selai blueberry lezat ketika sedang berada di tempat ini ya.
5
Photo Source:  @clarafbrn
Tak hanya ayam, pisang pun bisa dijadikan nugget. Hidangan semacam ini dapat kamu peroleh di kedai Raja Pisang Nugget yang berlokasi di kawasan Kalibata. Jika benar-benar ingin mengecap kenikmatannya, kamu harus bergerak cepat karena kedai ini hanya buka selama dua jam dan seringkali memiliki antrian yang membludak.
6
Photo Source:  @aaronhandajani
Jajanan masa kecil bernama Kue Lekker kini tidak hanya melulu mengandalkan rasa manis dari meises dan susu kental manis, tetapi juga dari topping lainnya, seperti pisang. Rasakan kenikmatan cemilan pisang sambil bernostalgia ke masa lalu dengan Lekker Story. 
7
Photo Source:  @godzillatummy
Siapa yang tak kenal dengan Pisang Goreng Madu ala Bu Nanik? Biarpun penampilannya tidak begitu cantik – bahkan terlihat seperti pisang goreng yang gosong – namun kamu akan dikejutkan dengan rasanya yang begitu nikmat dan membuat ketagihan.
8
Photo Source:  @makanterusss
Masih berbicara tentang pisang goreng, restoran La Reve yang bertempat di bilangan Muara Karang memiliki menu baru yang tak boleh sampai terlewat, yakni Pisang Goreng Wijen. Kamu bebas memilih topping yang kamu inginkan, salah satunya adalah Ovomaltine. Niscaya, sepotong pisang saja tak akan cukup untuk membuatmu puas!
9
Photo Source:  @foodlalalaa
Cemilan pisang berukuran kecil saja sudah bisa membuatmu mabuk kepayang, apalagi jika ukurannya jumbo seperti Chocolate Almond Banana Crepe buatan Crepe Signature ini? Segera main ke Crepe Signature jika kamu penasaran!
10
Photo Source:  Martabak Pecenongan 65A
Kini, kreasi martabak manis kian menjamur, mulai dari yang mempertontonkan lelehan keju mozzarella sampai yang menggunakan buah-buahan, seperti pisang. Salah satu Martabak Pisang paling lezat dapat kamu temukan di kedai Martabak 65A Pecenongan. Agar bisa ngemil sajian pisang yang satu ini, setidaknya kamu harus menyiapkan budget minimal sebesar Rp 50.000,00.