Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

9 Sajian Ikan Gindara Paling Menggugah Selera di Jakarta

9 Sajian Ikan Gindara Paling Menggugah Selera di Jakarta 1
9 Sajian Ikan Gindara Paling Menggugah Selera di Jakarta
Setiap orang membutuhkan asupan protein harian untuk membuat tubuh tetap berada pada kondisi sehat. Terdapat sederet makanan yang dapat kamu konsumsi sebagai sumber protein, salah satunya adalah ikan. Bicara tentang ikan, pernahkah kamu mendengar jenis ikan yang bernama gindara? Ikan yang satu ini sangat kaya akan protein, omega-3 serta omega-9, bahkan dapat berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Tentu saja mengonsumsi ikan gindara akan membawa banyak manfaat baik untukmu. Ingin tahu di mana saja kamu dapat menemukan hidangan ikan gindara yang nikmat? Berikut Qraved akan menyediakan daftarnya hanya untukmu.
2
Photo Source:  @thefatcorner
Pepes ikan memang sudah umum ditemui di berbagai rumah makan di Jakarta, namun pepes dari Willshire tentu berbeda dari yang lainnya. Ikan yang digunakan dalam sajian pepes ini adalah ikan gindara. Bila butuh rekomendasi menu makan siang yang nikmat, langsung saja kunjungi restoran yang berada di kawasan Senopati ini dan pesan menu Pepes Gindara lengkap dengan nasi dan sambal. Niscaya, perutmu akan terasa kenyang dan lidahmu pun akan dibuat sangat puas.
3
Photo Source:  Wyl's Kitchen
Sajian ikan gindara yang ditemani dengan nasi hangat juga tersedia di Wyl’s Kitchen. Makanan dengan nama Gindara Miso seharga Rp 75.000,00 ini juga tak kalah cocok untuk kamu jadikan menu makan siang yang lezat.
4
Photo Source:  @sinthalia
Ternyata, ikan gindara akan menjadi sangat nikmat bila disajikan dalam hidangan steak. Berbeda dengan steak ala Western, steak model Jepang dari Hachi Hachi Bistro disajikan dengan saus teriyaki dan nasi hangat. Namun tenang saja, perbedaan tersebut tak akan membuat kenikmatan sajian gindara ini berkurang sedikit pun. Gindara Steak seharga Rp 55.000,00 ini akan tetap mampu memanjakan lidahmu. 
5
Photo Source:  @nadiri77
Steak ikan gindara dengan versi yang berbeda siap menyambut kunjunganmu di Abuba Steak. Jika Gindara Steak di Hachi Hachi Bisto tampil dengan ciri khas Negeri Sakura, lain halnya dengan Gindara Steak di Abuba Steak yang disajikan dengan kiblat Western. Apapun versi dan bagaimanapun penampilannya, rasa dari sajian ikan gindara ini tetaplah yang paling juara.
6
Photo Source:  @beta88nia
Tak cuma Hachi Hachi Bistro, restoran Jepang bernama Kaihomaru juga memiliki menu yang melibatkan kehadiran ikan gindara. Gindara Yaki yang dihargai Rp 132.000,00 ini disajikan dengan kesegaran prima yang jelas akan terasa sangat lezat untuk lidahmu.
7
Photo Source:  Ootoya
Ikan gindara sepertinya memang cukup mudah ditemukan di restoran Jepang. Ootoya pun turut menyediakan menu ikan gindara dengan nama Gindara Saikyo. Guna memperoleh sajian ini, kamu harus mengeluarkan uang sebesar Rp 160.000,00. Jangan ragu untuk membahagiakan perut laparmu dengan menyantap makanan spesial dari Ootoya ini.
8
Photo Source:  @fenny.sugianto
Walaupun hanya direbus dengan bawang putih, percayalah makanan apapun akan menjadi sungguh lezat, termasuk ikan gindara. Temukan hidangan ikan gindara berbumbu bawang putih dalam menu Garlic Coriander Steamed Gindara di Seroeni. Jangan lupa siapkan uang sebesar Rp 135.000,00 untuk bisa memperoleh makanan ini ya.
9
Photo Source:  @melzkitchen_
Ikan Gindara ternyata juga nikmat jika menjadi isi dari hidangan khas Jepang bernama Sushi. Makanan tersebut tersedia di Sushi Groove dalam menu Krakatau Roll. Disusun menyerupai Gunung Krakatau dan disiram dengan saus mayonnaise lezat, menu ini wajib dicoba oleh para penggemar sushi di Jakarta.
10
Photo Source: 
Bosan dengan Croissant yang hanya memiliki rasa khas butter? Tiba saatnya bagimu untuk mencoba Gindara Croissant dari The Coffee Bean & Tea Leaf. Croissant lembut dengan isi ikan gindara asap, telur, sayur-sayuran, dan disajikan bersama keripik kentang akan menjadi sajian yang sangat nikmat bila dipadankan dengan segelas kopi.