Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

8 Xiao Long Bao di Jakarta yang Bikin Penasaran!

Fook Yew 1
@fook_yew
Buat kamu yang masih asing dengan makanan ini, Xiao Long Bao adalah sajian sejenis steamed bun khas Chinese. Penyajiannya pu berupa pangsit yang berisi sup di dalamnya. Jadi, saat digigit, sensasi air sup yang keluar menimbulkan rasa yang membuat lidah bergoyang. Untuk itu, cara makannya pun perlu kamu ketahui, yakni jepit Xiao Long Bao dengan sumpit di ujung atas supaya nggak pecah, lalu celupkan ke dalam saus dan letakkan di atas sendok. Setelah itu, pecahkan Xiao Long Bao dengan sumpit baru setelah itu disantap. Sensasinya luar biasa, lho! Nah di mana aja tempat yang wajib kamu sambangi buat nikmatin menu ini? Check these out!
2
Photo Source:  @michaelblisss
Buat kamu pecinta varian rasa Xiao Long Bao dan La Mian special, wajib banget ke sini. Terutama, cita rasa Xiao Long Bao di sini benar-benar otentik, lalu dikreasikan dengan 8 pilihan rasa, seperti original, ginseng, foie gras, black truffles, crab roe, garlic, dan Szechuan. Konsep dapur terbuka di restoran ini pun bakal bikin santapan kamu makin nikmat dan leluasa melihat proses masaknya secara langsung.
3
Photo Source:  @kathrinaailin
Seperti namanya, restoran ini emang berfokus sama penyajian Xiao Long Bao yang berkualitas. Coba aja Tim Xiao Long Bao rasa ayam dan kepiting, satu porsi aja seakan tidak cukup. Yuk bagikan pengalamanmu di sini
4
Photo Source:  @matonimik
Buat kamu yang sering lalu-lalang di Kelapa Gading, pasti udah nggak asing sama restoran satu ini. Aneka makanan Chinese khas Canton Paradise siap manjain lidah kamu nih. Nggak ketinggalan juga, mereka juga menyediakan menu Xiao Long Bao, lho! Yuk cobain.
5
Photo Source:  @48dimsum
Namanya pun sudah mengusung sajian Dim Sum, tentunya tempat ini juga punya menu Xiao Long Bao yang berkualitas. Yuk datengin dan santap aneka dim sum-nya setiap hari Sabtu dan Minggu hingga pukul 10 malam. 
6
Photo Source:  @fook_yew
Nah, restoran dari Ismaya Group juga nggak mau ketinggalan. Restoran Chinese yang berkonsep fun dan playful ini juga bahkan menyajikan Xiao Long Bao yang unik, yaitu berwarna-warni dengan rasa yang berbeda-beda pula. Udah pernah coba? 
7
Photo Source:  bakerymagazine
Ini dia salah satu yang disebut juara. Bahkan, kehebatannya udah terkenal di dunia! Din Tai Fung udah meraih penghargaan dunia yaitu Michelin Star dan menjadi Top Ten Best Restaurant menurut New York Times, dan terakhir, termasuk dalam 10 restoran terbaik di dunia. Masih meragukan sajian Xiao Long Bao-nya?
8
Photo Source:  CNN
Sedangkan kalau kamu bertandang di Mall Taman Anggrek, wajib juga langkahin kaki ke Nan Xiang Kitchen. Seporsi Xiao Long Bao yang ada juga nggak sedikit, jadi cukup bikin kenyang juga!
9
Photo Source:  asia-city
Shang Palace yang selalu jadi restoran paling diincar untuk keluarga Chinese, tentunya nggak mungkin ketinggalan tentang sajian Xiao Long Bao. Apalagi, konsep yang diusung berupa All You Can Eat, dimana kamu bisa nikmatin sepuasnya Xiao Long Bao dan aneka dimsum lainnya.