Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

8 Tempat Dengan Live Music Paling Asyik di Pusat Jakarta

8 Tempat Dengan Live Music Paling Asyik di Pusat Jakarta1
8 Tempat Dengan Live Music Paling Asyik di Pusat Jakarta
Pusat kota Jakarta tentu selalu menjadi wilayah tersibuk. Aktivitas perkantoran dan kemacetan yang terjadi setiap hari seringkali membuat masyarakat yang tinggal di dalamnya lekat dengan tekanan, terutama tekanan mental. Oleh sebab itu, berkunjung ke tempat yang dapat mengusir kepenatan, seperti tempat yang menyajikan makanan lezat sekaligus pertunjukan live music, menjadi hal yang wajib dilakukan sebagai bentuk rekreasi agar pikiran segar kembali.
2
Photo Source:  @helloiamita
Hard Rock Café di kawasan SCBD memang telah lama dikenal selalu memiliki pertunjukan live music yang ampuh untuk mengusir penat seusai bekerja. Di samping itu, hidangan yang disediakan di sini pun memiliki cita rasa yang lezat dan cukup mengenyangkan. 
3
Photo Source:  @citrabudiono
Selain memiliki tempat yang asyik untuk berkumpul bersama teman-teman, Pisa Kafe juga akan memanjakanmu dengan alunan live music yang selalu ada setiap hari mulai pukul 21.00. Niscaya, nongkrong di sini akan terasa semakin seru sambil mendengarkan lagu-lagu yang membuat suasana makin riuh.
4
Photo Source:  @calvinjeremy
Di samping Pisa Kafe, kawasan Menteng juga diwarnai oleh kehadiran Ocha & Bella yang turut menyediakan hiburan live music. Tentu saja, semua rasa bosan dan penat yang ada di kepalamu akan menghilang berkat kombinasi makanan enak dan alunan musik indah di Ocha & Bella.
5
Photo Source:  Negev Gastronomy & Art
Sekalipun Gatot Subroto termasuk salah satu wilayah paling sibuk di Jakarta, kawasan ini tetap memberikan ruang untukmu bersantai melalui kehadiran Negev. Makanan lezat dan live music asyik yang tersedia di sini siap membuatmu santai dan sejenak melupakan kesibukan pekerjaan.
6
Photo Source:  @iskandar_arifin
Ternyata bukan hanya di luar negeri, di Jakarta pun telah tersedia beberapa pub yang bisa kamu kunjungi. Jika kamu menyukai lagu-lagu lawas mulai dari era 70 hingga 90-an, kamu dapat mendatangi The Jaya Pub di kawasan Thamrin. Selain dapat bernostalgia atau mendengarkan lagu-lagu oke, kamu pun dapat melepas penat sambil mendengarkan lagu-lagu favoritmu.
7
Photo Source:  @folksofficial
Pub lain yang juga tak kalah cocok untuk dijadikan tempat melepas penat berada di kawasan Senayan. Tempat yang dinamakan Molly Malone's Irish Pub ini jelas mampu membuatmu terhibur dengan live music dan atmosfer yang menyenangkan. 
8
Photo Source:  Paulaner Brauhaus
Paulaner Brauhaus merupakan tempat hangout yang wajib kamu kunjungi bersama teman-teman, baik sepulang kerja maupun saat akhir pekan. Di sini, kamu dapat bercengkrama sambil menikmati bir dan live music asyik yang tentu saja dapat membuat kepenatan pergi menjauh.
9
Photo Source:  Tartine
Ingin "lari sejenak" dari hiruk pikuk kawasan Sudirman? Datang saja ke Tartine dan nikmati makanan lezat, dekorasi klasik, dan hiburan berupa live music. Setelah keluar dari tempat ini, niscaya kamu akan mendapatkan semangat baru untuk menuntaskan pekerjaanmu.