Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

8 Street Food Khas Korea yang Bisa Kamu Nikmati di Jakarta

8 Street Food Khas Korea yang Bisa Kamu Nikmati di Jakarta1
8 Street Food Khas Korea yang Bisa Kamu Nikmati di Jakarta
Makanan pinggir jalan dari berbagai negara memang selalu menarik perhatian, tak terkecuali street food khas Korea. Apabila kamu belum mempunyai kesempatan untuk berwisata kuliner di Korea, kamu tak perlu berkecil hati karena street food ala Negeri Ginseng ini sudah bisa dengan mudah kamu temukan di Jakarta.
2
Photo Source:  @yapwijaya
Selain Jepang, Korea juga memiliki makanan serupa sushi yang disebut Kimbap. Tak cuma dijajakan di pinggir jalan negara Korea, Kimbab bisa kamu temukan di beberapa restoran di Jakarta, seperti Dubu Jib.
3
Photo Source:  @foodlalalaa
Gyeran Bbang adalah roti telur khas Korea yang bertekstur lembut. Jika kamu penasaran dengan street food yang satu ini, tak perlu jauh-jauh terbang ke Negeri Ginseng untuk mencicipinya karena telah hadir gerai Gyeran Bbang di Jakarta yang sanggup menjawab rasa ingin tahumu. 
4
Photo Source:  @nonatukangmakan
Sama seperti gerai Gyerran Bbang, Pooki Bbang juga menjajakan roti telur Korea namun dengan bentuk yang menyerupai kotoran manusia. Biarpun nampak tidak biasa dan sedikit unik, rasa dan tekstur lembutnya mampu membuatmu ketagihan.
5
Photo Source:  @arasseojkt
Korea juga memiliki hidangan pinggir jalan berupa pancake manis yang diberi nama Hotteok. Karena masih tergolong langka di Jakarta maka kamu tak boleh melewatkan kesempatan untuk mencoba pancake berisi brown sugar dan kayu manis ini di Arasseo. 
6
Photo Source:  @anak.kuliner
Selain terkenal di negara lain, seperti Amerika Serikat, Corndog juga ikut serta mewarnai kuliner kaki lima di Korea. Tertarik untuk mencicipi makanan sejenis roti goreng berisi sosis ini? Kamu dapat langsung meluncur ke restoran Rock & Goal di Kelapa Gading, Jakarta Utara. 
7
Photo Source:  @separuhakulemak
Odeng adalah sejenis otak-otak yang tampil menyerupai sate dan disajikan bersama kuah kaldu hangat. Makanan ini bukan hanya cocok disantap ketika musim dingin di Korea, tetapi juga saat musim penghujan di Jakarta. Apabila kamu berminat untuk menghangatkan tubuh dengan sajian Odeng di ibukota, kamu dapat mengunjungi restoran Mu Gung Hwa di kawasan Senayan.
8
Photo Source:  @jakartarandomeats
Tteokbokki bisa jadi merupakan makanan Korea yang paling dikenal di Indonesia. Di negara asalnya, Tteokbokki banyak dijual oleh penjajak kuliner pinggir jalan. Namun di Jakarta, kamu bisa menemukan kue beras dengan saus pedas manis ini hampir di seluruh restoran Korea, salah satunya di Annyeong Korean Food Cafe.