7 Tempat Nongkrong Sambil Ngopi di Kota Kasablanka
Pitacily
@dennytanos
Kota Kasablanka emang selalu padat dipenuhi pengunjung salah satunya karena banyaknya destinasi untuk nongkrong dan ngopi. Tapi tau gak sih di mana aja tempatnya? Nih Qraved udah buat list-nya.
Menikmati secangkir kopi di area indoor ataupun outdoor kepunyaannya Baker's Gallery sama-sama membuat nyaman. Kalau di area indoor, kamu bisa minum kopi sambil kerja atau ngerjain tugas dengan laptop. Kalau di area outdoor, kamu bisa lebih casual sekalian foto-foto dengan semua interior cantik di sana yang didominasi warna putih.
Selain bisa kamu temukan di Pacific Place, Lucaffe juga ada di Kota Kasablanka lantai UG. Tempatnya yang mungil bisa menjadi 'hideout' buat kamu sambil menikmati secangkir kopi hangat ataupun iced coffee. Espresso, long black, cappuccino atau latte adalah pilihan kopi yang bisa kamu nikmati dengan cara di blend, single origin atau flavoured coffee. Harga satu cangkirnya dari 27 ribu - 60 ribu.
Pasti semua juga udah tau dong kalau The Harvest itu spesialnya cakes. Di Kota Kasablanka ada yang baru nih, The Harvest Deli. Ngopi sambil nyemilin sliced cakes enak loh Qravers, ya kaaan?
Ngopi juga enak ditemani dengan churros dari Churreria. Pilihan kopinya banyak nih di sini diantaranya espresso, black coffee, macchiato, latte, mocha, affogato, dan masih banyak lagi. Harganya juga standart kok dari 28 ribu sampai 38 ribuan aja. Jangan lupa churros-nya ya!
Kemudian ada The People's Cafe yang punya berbagai biji kopi diantaranya toraja, papua, mandailing, dan bali. Sambil ngopi, bisa juga ditemani dengan berbagai makanan yang mereka punya seperti aneka breakfast, easy bites, heavy bites, pasta atau pizza. Yum!
Selain di The Harvest Deli, kamu juga bisa menikmati secangkir kopi ditambah dengan manisnya sliced cakes di Billiechick. Ada yang suka ngopi di sini? Tulis review-nya juga dong di Qraved.
Dan yang terakhir ada The Coffee Bean & Tea Leaf di Kota Kasablanka. Kalau yang satu ini gak perlu diragukan lagi deh untuk jadi destinasi tempat ngopi karena bisa dilihat dari selalu ramainya kafe yang satu ini.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss