Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Tempat Makan Hits di Puri Indah Yang Mesti Kamu Coba

Iqra RabikaIqra Rabika
7 Tempat Makan Hits di Puri Indah Yang Mesti Kamu Coba1
michaeljose7
Saat cari tempat makan, kadang banyak orang yang nggak hanya memikirkan apakah tempatnya bagus atau punya makanan yang enak, tapi juga soal hits atau tidaknya tempat itu. Tujuannya, tak lain biar dibilang kekinian dan saat diposting ke sosial media banyak yang likes. Nah, kalau mencari tempat yang sedang happening dan asyik buat nongkrong, coba saja datang ke tujuh tempat makan di Puri Indah ini!
2
Photo Source:  anakjajan
3
Photo Source:  PaPaJo Eatery
Sebagai destinasi pertama kamu bisa datang ke PaPaJo Eatery yang ada di Lippo Mall Puri. Tempatnya yang cantik dengan warna dominan putih dan pastel ini bisa bikin kamu yang hobi foto OOTD (outfit of the day) jadi lebih betah. Selain itu, pilihan makanan mereka juga cukup beragam dan enak, salah satunya Cheesy Chicken mereka yang menggoda.
4
Photo Source:  michaeljose7
5
Photo Source:  Crematology Coffee Roasters
Dengan interiornya yang bergaya rustic yang didominasi dengan furnitur dan dekorasi bermaterial kayu, Crematology Coffee Roaster pun banyak memikat kaum urban karena menghadirkan suasana yang cozy. Selain pilihan kopinya, ada juga alternatif minuman lain buat kamu yang nggak terlalu suka kopi. Salah satunya adalah Earl Grey Chocolate Soufflé dengan Melted Vanilla Ice Cream yang bakalan bikin ketagihan.
6
Photo Source:  metaphor_interior
7
Photo Source:  My Warm Day
Cari restoran dengan interior kece dan juga makanan enak di Puri Indah? Gampang! Langsung saja ke My Warm Day. Tempatnya yang luas dengan pencahayaan yang warm bakalan bikin kamu beta berlama-lama, apalagi ditemani dengan Crispy Chicken Salad Brunch dengan saus andalannya yang punya cita rasa spesial.
8
Photo Source:  The Fctry Bistro & Bar
9
Photo Source:  The Fctry Bistro & Bar
Mengusung interior bergaya industrial dan modern dengan dominasi abu-abu, memang pantas rasanya kalau The Fctry Bistro & Bar ini masuk dalam daftar tempat nongkrong kekinian. Makanan yang mereka sajian pun tak kalah kekinian, di mana salah satu menu andalannya adalah paduan steak dengan saus jamur dan raclette cheese yang super menggiurkan!
10
Photo Source:  diarymakan
11
Photo Source:  tuingtoeng
Buat pencinta buku, kamu bisa datang ke PIque Nique yang menghadirkan suasana tempat makan yang dilengkapi sejumlah koleksi buku a la perpustakaan. Dan yang pasti, aneka makanan yang dihadirkan pun enak-enak, seperti Shrimp Cocktail, Fried Mushroom,Chicken Pesto, dan aneka makanan lainnya. Makanya buruan datang ke sini.
12
Photo Source:  netro
13
Photo Source:  aaronhandajani
Lagi nyari tempat hits dengan suasana tenang? Ninety Nine bisa jadi jawabannya! Di sini, kamu bisa menikmati waktu santai dengan teman sekaligus menikmati masakan khas Asia mereka yang nikmat. Dijamin waktu nongkrong kamu akan terasa lebih berkesan.
14
Photo Source:  abiellll
Blacklisted memang sudah terkenal dengan kopinya. Tapi siapa sangka kalau burger mereka yang menggunakan bun hitam ini rasanya juga lezat. Selain menu itu, ada juga pilihan menu lain seperti Tofu Nori, juga Chicken Wings.