Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Sashimi Enak Yang Harus Kamu Coba Di Bandung

david handokodavid handoko
Sashimi Enak Yang Dapat Kamu Coba Di Bandung1
34146
Terkadang mungkin kamu bosan makan nasi dan ingin makan yang unik. Kalau kamu ingin makan sesuatu yang unik, Qraved punya ide untuk makan siangmu. Bagaimana kalau kamu mencoba sashimi? Sashimi adalah cara penyajian makanan yang masih mentah yang contoh paling umum kamu sering temukan adalah salmon sashimi. Dimana saja kamu bisa makan sashimi?  Yuk cek dibawah ini.
2
Photo Source:  kio5860
Restoran Jepang yang menawarkan beragam hidangan mulai dari bento, donburi, sushi, serta sashimi. Salmon yang diberi perasan lemon kemudian dicelup ke saus kecap ikan dan wasabi memberi rasa asin dan pedas seketika dari wasabi. 
3
Photo Source:  Sushigroove
Restoran Jepang berikutnya yang menyediakan sashimi adalah sushi groove. Soal spot, restoran ini punya design elegan dan energik. Pelayanan yang cepat dan ramah jadi nilai plus lain saat makan sushi di sushi groove.
4
Photo Source:  Sushi Tei
Sushi Tei telah memiliki banyak cabang di berbagai kota agar kamu yang sedang ingin makan kuliner Jepang berkualitas bisa langsung datang ke Sushi Tei. Restoran yang satu ini dikenal berkat konsistensi rasa dan kualitas yang terus mereja sajikan selama bertahun-tahun. 
5
Photo Source:  Sushi Tora
Kedai sushi lainnya yang dapat kamu temui di Riau Junction Mall. Kedai yang sering diserbu ibu-ibu setelah belanja, atau anak sekolah yang berada di sebelah mall ini membuat Sushi Tora tidak pernah sepi pengunjung.
6
Photo Source:  myculinarytrip
Kalau kamu sedang main ke Festival Citylink, ada sebuah tenant sushi yang bersebelahan dengan bubur tawan. Soal harga, Ichiban Sushi terjangkau dan bisa jadi kuliner akhir bulan bila ingin makan sushi. 
7
Photo Source:  thefoodxplorer
Salah satu hal yang menyebalkan saat makan sashimi adalah harga yang melaju kencang padahal perut belum kenyang. Tidak usah pusing, datang saja ke purnawarman resto yang juga menyajikan sashimi dalam all u can eat nya. Jadi tidak usah pusing lagi soal bill tagihan.
8
Photo Source:  The 18 Restaurant & Lounge
Mau dinner dengan makanan mewah untuk hari pentingmu? Salah satu pilihan makan dengan bahan yang mewah yaitu Trans Hotel. Kamu bisa mencicipi sashimi caviar. Apa itu sashimi caviar? Caviar adalah telur ikan berwarna hitam yang sensasinya unik di mulut.