Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Makanan Sehat Saat Musim Hujan

Nimas AriniNimas Arini
7 Makanan Sehat Saat Musim Hujan - Main Photo
7 Makanan Sehat Saat Musim Hujan
Makanan sehat harus banget kamu konsumsi selama musim penghujan ini biar nggak gampang sakit. Jangan lupa untuk lebih banyak mengkonsumsi makanan yang hangat ya, biar tubuh tetap sehat dan nggak gampang kena flu. Kita kasih tahu nih makanan-makanan yang bisa meningkatkan kekebalan imun tubuh. Tetap jaga kesehatan selama musim hujan ini ya!
2
Photo Source:  @felixxsutanto
Musim hujan begini emang udah paling benar makan yang sehat-sehat. Coba deh perbanyak konsumsi buah-buahan dan yoghurt. Yoghurt ini dipercaya mengandung antioksidan dan bakteri sehat yang bisa menangkal berbagai virus dan meningkatkan imun tubuh.Superbowl di SNCTRY ini sehat banget dan mengandung bahan-bahan yang baik untuk hidup.
3
Photo Source:  Marugame Udon Indonesia
Ternyata ubi ini juga ampuh untuk menjaga stamina di musim hujan kayak sekarang loh. Ubi jalar ini kaya akan vitamin A yang membantu membangun jaringan ikat kulit. Kulit adalah pertahanan pertama dalam memerangi infeksi karena bakteri dan lainnya. Di Marugame Udon ada ubi yang dijadiin tempura, rasanya yang manis dan crispy di luar cocok banget dimakan sama udon. Kuahnya yang panas bisa bikin tubuh lebih hangat ketika hujan.

4
Photo Source:  @BuburkacangijoT
Kacang-kacangan juga bagus nih dimakan pas musim hujan gini. Bubur kacang hijau yang hangat ditambah sama gula jawa yang alami bagus banget buat menjaga kesehatan badan di cuaca yang kaya sekarang. Kalau males bikin sendiri kamu tinggal dateng ke sini aja, nggak perlu repot-repot.
5
Photo Source:  I-ta Suki
Makanan hangat dan berkuah memang sangat disarankan dikonsumsi di musim penghujan. Misalnya aja nih shabu-shabu atau suki yang emang enak banget di makan pas cuaca lagi nggak bersahabat. Kalau lagi makan di suki jangan lupa untuk pilih jamur yang banyak. Jamur ini bisa meningkatkan produksi dan aktivitas sel darah putih. Pilih jamur shitake yang baik untuk sistem kekebalan tubuh.
6
Photo Source:  elvina febriani
Bukan cuma daging berwarna merah yang baik dikonsumsi saat musim hujan. Daging putih seperti ikan juga baik dikonsumsi ketika musim penghujan datang. Ikan memiliki banyak kandungan selenium. Selenoum ini membantu sel darah putih memproduksi sejenis protein yang membersihkan tubuh dari virus flu. Kalau kamu udah bosen sama menu ikan yang itu-itu aja, cobain deh Salmon Papillote yang menggunakan teknik memasak dari Perancis.
7
Photo Source:  http://v1olet.blogspot.co.id/
Sup ayam emang enak banget dimakan pas hujan turun, setuju kan? Emang nggak salah sup ayam dianjurkan untuk banyak dikonsumsi selama musim hujan. Kaldunya yang hangat dan bervitamin bisa meningkatkan daya tubuh. Kalau mau yang lebih mantap lagi, kamu bisa cobain Samgyetang, sup ayam dari Korea yang disajikan dengan ramuan ginseng dan rempah-rempah lain. Samgyetang ini dipercaya bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
8
Photo Source:  Lewis & Carroll
Tau nggak kalau teh hitam dan teh hijau sama-sama menggandung asam amino yang bisa membangun sistem kekebalan tubuh. Nah kamu bisa nih ubah kebiasaanmu di pagi hari kalau biasnaya minum kopi, coba deh selama musim hujan minum teh hitam atau teh hijau. Mau ngerasain rasa teh yang beda kamu bisa ajak teman-teman ngeteh cantik di Lewis & Caroll yang koleksi tehnya banyak!