Valentine Guide: 6 Spot di Jakarta Pusat Buat Rayakan Hari Kasih Sayang
bart_jkt
Hari kasih sayang atau yang lebih dikenal dengan istilah "Valentine's day" sudah di depan mata. Sudahkah kamu mempersiapkan diri, termasuk memilih tempat makan untuk merayakan hari kasih sayang bersama si dia? Jika belum, beberapa spot mantap di beberapa tempat di Jakarta Pusat ini siap jadi pilihan.
Mau tahu spot mantap lain untuk merayakan Valentine's day bersama orang tercinta? Downloadsekarang juga!
"Paket lengkap", itulah istilah yang pantas untuk menggambarkan KAUM. Kalau kamu bakal mulai hari Valentine dengan brunch bersama, restoran di bilangan Menteng ini tak sekadar menyuguhkan buai kenikmatan sajian Indonesia, seperti Sate Sapi Wagyu Maranggi, Sate Buntel Acar Rujak, Ikan Bakar Sambal Dabu-Dabu, dan Bistik Jawa, namun juga tempat yang begitu nyaman untuk menghabiskan waktu berdua bersama si dia.
Apabila kamu bermukim di kawasan Tanah Abang, Waha Kitchen bisa kamu daulat untuk menjadi tempat perayaan hari kasih sayang bersama pasangan. Restoran yang berlokasi di Kosenda Hotel ini tak cuma menyajikan atmosfer nyaman nan romantis, namun juga hidangan Nusantara yang begitu memanjakan lidah, di antaranya Nasi Goreng Indonesia Hebat, WAHA Nasi Kuning, dan WAHA Ice Kachang.
Jika kamu ingin merayakan hari kasih sayang dengan pemandangan indah kota Jakarta, sepoi angin malam ibu kota, dan menu-menu menggugah selera, jangan ragu untuk datang ke BART. Dengan modal sekitar Rp150.000/orang, kamu sudah bisa menikmati momen penuh cinta dengan si dia di rooftop yang berada di kawasan Thamrin ini.
Skyloft Restaurant & Bar pun dapat menjadi tempat yang mantap untuk merayakan hari kasih sayang di kawasan Thamrin. Selain menyuguhkan pemandangan spektakuler ibu kota, restoran yang merangkap bar ini memiliki berbagai hidangan Nusantara wajib coba, seperti Salmon Buntil khas Surabaya, Gabus Pucung khas Betawi, dan Magelangan (kombinasi nasi dan mi goreng, sate ayam, udang, acar nanas, dan kerupuk).
Conrad Rooftop Garden Bar tak ketinggalan menampilkan pemandangan ibu kota yang begitu rupawan serta hidangan khas Indonesia dengan rasa menawan, seperti Nasi Goreng Belacan dan Gado-Gado Medan. Sungguh tak salah bila dirimu mendaulat salah satu rooftop paling mantap di ibu kota ini untuk menjadi "saksi" perayaan hari kasih sayang bersama si dia.
Alamat: Hotel John's Pardede International, Jl. Raden Saleh I No. 9-11, Senen, Jakarta
Altitude Grill menempati tempat yang dulu ditempati oleh Salt Grill by Luke Mangan. Sembari mengobrol lebih dekat dan menikmati candlelight dinner, kamu bisa menyantap kreasi steak dari Executive Chef Altitude Grill, Gary Eng! House aged premium steak adalah steak yang harus kamu coba karena merupakan specialty dari restoran yang satu ini. Bistecca a la Altitude (250k/100 gram) bisa kamu pesan saat kamu bersantap di Altitude Grill. Steak yang menggunakan daging jenis Sher Wagyu MBS 8/9 T-Bone benar-benar dimasak dengan sempurna sehingga mengeluarkan rasa juicy dari daging, even tidak menggunakan saus saja sudah lezat!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss