Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Ultimate Guide: 16 Restoran Seafood di Jakarta Buat Ngumpul Seru Bareng Keluarga

Happy FerdianHappy Ferdian
Ultimate Guide: 15 Restoran Seafood Terlezat di Seantero Jakarta1
foodventurer_
Bagi masyarakat Indonesia, menyantap seafood identik dengan momen makan bersama keluarga atau sahabat. Inilah salah satu penyebab mengapa sajian seafood kerap disajikan dalam porsi besar. Di Jakarta, tidak sulit mencari restoran seafood, karena tersedia hampir di banyak sudut kota. Beberapa di antaranya bahkan populer di kalangan masyarakat, bukan hanya karena bahan baku yang selalu segar, melainkan juga keunggulan cara mengolahnya.
Berikut adalah 16 restoran seafood terlezat yang enak untuk dijadikan tempat ngumpul bareng keluarga.
Download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.

JAKARTA UTARA

2
Photo Source:  wiro sableng
Ada berbagai jenis ikan laut yang bisa kamu nikmati di restoran yang terletak di kawasan Kepala Gading ini, seperti ikan kuwe, ikan baronang, ikan kerapu, dan lain-lain. Tapi nggak cuma ikan, menu seafood lainnya juga cukup lengkap, seperti udang, kepiting, atau kerang. Kamu bisa meminta aneka seafood tersebut diolah dengan cara dibakar, digoreng, atau dikukus . Di jamin bakalan puas banget sih kamu makan di sini.
3
Photo Source:  Jemahdi
Di restoran yang berlokasi di kawasan Pantai Indah Kapuk ini, kamu bisa meminta Ikan bawal, baronang dan kakap diolah dengan cara dibakar polos, kecap, bakar balado, hingga bakar rica. Selain itu, kamu juga bisa mencicip aneka kepiting dengan paduan bumbu telur asin, bakar asap, dan lada hitam.
4
Photo Source:  OfficialRasaneSeafood
Restoran yang didesain bersuasana rumahan ini menawarkan beragam sajian seafood yang unik, dan jarang ditemukan di tempat lain. Beberapa menu favorit yang wajib kamu coba di sini adalah Kepiting Asap, Udang Peci Telur Asin, Kerang Tahu Tauco Pedas, dan Kangkung Lombok Tauco. Selain suasana nyaman dan makanan lezat, restoran ini juga dikenal luas memiliki banderol harga terjangkau.
5
Photo Source:  Amira Dewiningtias
Di sini kamu juga bisa menikmati hidangan seafood yang dimasak ala Nusantara. Nikmatnya ikan bakar dengan pilihan sambalnya yang nendang bikin kamu susah berhenti ngunyah. Restorannya yang dikelilingi pepohonan hijau dan kolam ikan membuat kamu semakin senang menikmati sajian Sunda sambil menikmati angin sepoi-sepoi.

JAKARTA TIMUR

6
Photo Source:  Telaga Seafood
Restoran ini menawarkan konsep bersantap yang nyaman, namun dengan pilihan menu berharga terjangkau. Mulai dari sajian ikan laut hingga kepiting, kamu bakal mendapat porsi mengenyangkan dan harga yang tidak membuat kantong bolong. Jangan lupa coba aneka olahan cumi-cumi dan udang di sini, di jamin bakal bikin hati bahagia.
7
Photo Source:  Bale Bengong
Selain aneka menu seafood, restoran ini memiliki sebuah menu yang terdiri dari 5 macam olahan ikan laut. Kamu bisa menyantap paket menu besar ini bersama keluarga atau sahabat, dan dijamin bakal kenyang bahagia karenanya. Coba juga menu Belut Lada Hitam yang cukup difavoritkan di sini. Bumbu lada hitamnya diolah dengan gaya rumahan, sehingga mengingatkan kita pada masakan di rumah.
8
Photo Source:  #DIARYMAKAN - 📷 Ryan✒Kannethly
Seperti namanya, restoran yang terletak di tepi Situ Cibubur ini mengandalkan aneka olahan udang sebagai menu utamanya. Kamu bisa bersantap seru di gubug-gubug yang berdiri di atas kolam ikan. Udang Madu Bakar adalah menu andalan di sini, dan terasa lezat karena diolah dengan cara dibakar dan dilumuri madu.

JAKARTA PUSAT

9
Photo Source:  Rumah Makan Ikan Bakar Ny. Filly
Restoran legendaris ini punya sajian ikan bakar yang sedap, baik menggunakan bahan baku ikan tawar maupun ikan laut. Aneka jenis ikan bakarnya dibalut dengan bumbu rica yang pedas. Selain itu ada juga ikan gurame bakar rica, ikan baronang rica dan ikan kuwe bakar rica yang punya rasa super peda. Pencinta pedas dijamin bakal puas menyantap aneka seafood di sini.
10
Photo Source:  ErwinTjong | MR.BG
Restoran khas Manado ini tidak hanya sajikan masakan rumahan yang enak tapi juga aneka ikan bakar gurih. Tersedia ikan bakar rica kakap merah, kakap putih, hingga ikan bakar rica baronang. Makin enak dinikmati dengan nasi hangat serta paduan sambal berwarna oranye khas restoran bunga pepaya.
11
Photo Source:  Pangkep 33
Ini adalah restoran yang cukup legendaris, karena sudah berdiri sejak tahun 1980. Berawal dari Jalan Biak, Jakarta Pusat kini restoran seafood khas Makassar ini punya banyak cabang dan juga franchise. Salah satu menu yang wajib kamu coba adalah ikan kudu-kudu, aji-aji, kuwe hingga kepiting. Ikannya dibakar dengan paduan sambal sedap seperti rica-rica yang pedas serta irisan cabai rawit. Sedap!

JAKARTA BARAT

12
Photo Source:  J3
Restoran ini menyajikan beragam sajian ikan bakar yang enak. Ikan gurame, bawal, baronang, kerapu, kuwe, kakap, nila, lele bahkan cumi bisa dipesan dengan cara dibakar sesuai keinginan konsumen. Kamu bisa request perpaduan bumbu dan tingkat kematangan di sini. Jangan lupa juga menyantap tumis buncis, tauge serta kangkung yang legendaris.
13
Photo Source:  J3
Aneka ikan bakar berbumbu pedas dan kaya rempah yang enak ada di sini. Ikan tenggiri bakar rica, babora bakar rica oci bakar hingga ikan ayam-ayaman disajikan dengan baluran bumbu yang nikmat. Ada juga sirip pari bakar yang bercitarasa unik dan pedas. Tertarik mencoba? Datang saja ke Jalan Panjang Arteri Kelapa Dua No. 99. Kebun Jeruk, Jakarta Barat.
14
Photo Source:  Layar Seafood
Ini merupakan cabang restoran seafood yang sangat terkenal di Surabaya. Ada banyak menu yang bisa kamu pesan, mulai dari ikan laut, udang, cumi-cumi dan masih banyak lagi. Harga makanan di sini juga cukup terjangkau, yakni di rata-rata Rp 250 ribu untuk santapan dua orang.

JAKARTA SELATAN

15
Photo Source:  JAKARTA FOOD BANGERS
Ikan kudu-kudu, kerapu, sukang, kakap merah, baronang serta gurame makin sedap dimasak dengan bumbu bakar. Semakin enak disantap dengan nasi hangat serta tumis bunga pepaya dan sambal terasi yang gurih pedas.
16
Photo Source:  Inebriated Pig
Sulawesi @Kemang sajikan ikan segar dari tanah Makassar, seperti papakulu, kudu-kudu, kaneke, katamba dan sukang yang enak disantap dengan lima jenis sambal. Ada sambal teri dan cabai hijau yang punya tingkat kepedasan rendah serta sambal matah dan sambal mangga yang pedas segar. Cocok untuk makan siang.
17
Photo Source:  Dahar Kembul
Buat penggemar ikan bakar, restoran ala Bali yang ada di Jalan Tebet Timur bisa jadi pilihan. Ikan bakar bawal sambal matah dimasak dengan cara digoreng kemudian dibakar. Dagingnya lembut tapi tekstur luarnya garing. Disiram dengan sambal matah khas Bali yang terbuat dari irisan bawang merah, serai serta potongan cabai. Gurih dan asam!