Memasuki Musim Hujan, Saatnya Berburu 6 Soto Mie Terenak di Jakarta!
Instagram.com/sythiatjipto
Memasuki bulan Desember, itu artinya musim hujan telah tiba. Cuaca dingin dari gemuruh angin di luar memang sukses bikin perut mudah lapar. Kali ini, tinggalkan dulu bakso atau mie ayam sejenak, coba alihkan pikiran ke soto mie. Menu ini juga nggak kalah enak disantap saat musim dingin ini, lho. Coba saja sandingkan beberapa pilihan tempat di bawah ini!
Salah satu kenikmatan Soto Mie berasal dari kesegarannya. Nah, Soto Mie Karanganyar bisa jadi pilihan tepat buat disantap saat musim hujan ini. Kuahnya begitu segar, kemudian porsi dagingnya dijamin nggak mengecewakan, belum lagi risol isi renyah yang menjadi ciri khas Soto Mie Karanganyar. Bagi kamu yang belum pernah ke sini, rekomendasi pertama ini wajib kamu buru sekarang!
Untuk di dalam area Kuliner Theresia, ternyata ada satu gerai yang menjual soto mie super enak dan juga banyak diburu orang. Walaupun tempat ini terkenal akan sajian baksonya, tapi seruput kuah manis campur asam beserta aneka lauk soto mie juga tak ada salahnya, lho!
Bisa dibilang, warung makan ini jadi salah satu yang terbaik di antara penjaja soto mie lainnya. Satu yang paling signifikan adalah adanya tambahan bakso di sajian soto mie. Kebayang nggak, di saat musim hujan, santap soto mie dengan sensasi kenyal bakso pula. Wajib banget ke sini!
Buat kamu yang berada di kawasan Pantai Indah Kapuk, tentu nggak sulit untuk menemukan kuliner jenis apapun, apalagi soto mie. Nah coba langkahkan kaki ke Fresh Market PIK dan temukan gerai Soto Mie Kota Hujan ini. Porsinya begitu lengkap dan mengenyangkan, sudah termasuk risol, mie, daging, sayuran, keripik, serta kuahnya yang super segar.
Kamu perju juga sambangi kawasan Benhil, surga kuliner sepanjang masa. Mencari semangkuk porsi soto mie, tentu tak sulit untuk menemukannya di sini. Sebuah gerai soto mie yang terbilang legendaris, yaitu Soto Mie & Bakso Sarodja menjadi salah satu spot andalan warga sekitar. Warung ini terkenal dengan porsi soto mie seabrek, lengkap dengan tambahan bakso di samping aneka lauk soto mie. Biarpun sekedar tambahan, tapi bakso di sini ternyata jadi salah satu faktor kenikmatannya, lho.
Henis yang berada di kawasan Mangga Besar juga bisa dijadikan pilihan. Tempat satu ini punya menu Soto Mie dengan penyajian yang bersih dan terjamin kenikmatannya. Untuk satu porsi ini, kamu sudah dapat isian daging yang banyak, risol yang tebal, serta campuran mie yang nggak pelit pula.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss