Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Meeting Spot : 4 Restoran Untuk Ketemu Klien di Thamrin

Meeting Spot : 4 Restoran Untuk Meeting di Thamrin.1
GIA
Memang kadang bosen ya meeting di kantor. Selain butuh suasana dan inspirasi baru, kadang mikir dan diskusi itu baru terasa lengkap kalau ditemani hidangan-hidangan enak.
2
Photo Source:  lulabyspoon
Ada acara mendadak dari kantor yang mengharuskan kamu mencari restoran dengan suasana formal tapi makanannya juga enak? GIA bisa menjadi solusi!
3
Photo Source:  eatsandtreats
Terletak di Sampoerna Strategic, restoran ini menawarkan ambience yang nyaman, santai tapi juga formal. Dengan area yang cukup luas, dan penataan cahaya yang terang membuat tempat ini cocok banget untuk acara-acara rapat kantor.
4
Photo Source:  eatsandtreats
Restoran ini menyajikan berbagai pilihan makanan Itali yang rasa nya tidak perlu di ragukan lagi. Dipimpin oleh Chef Tommaso Gonfiantini yang menghadirkan cita rasa Itali asli disetiap kreasi hidangannya.
5
Photo Source:  lulabyspoon
Lengkap dengan Valet Parking sampai ke area pivate dining yang sudah pasti akan kamu temukan di salah satu restoran hits di Jakarta ini. A full bar and live entertainment yang dapat memberikan kamu dan tim sedikit "hiburan" setelah selesai mendiskusikan hal-hal penting kantor.
6
Photo Source:  lullabyspoon
Jangan lupa untuk reservasi sebelum datang ya!
7
Photo Source:  ismaya
Must try: Foie Gras - Rape Rosse E Nocciole, Pizza Funghi Formaggi, dan Cremoso Al Burro di Arachid.
8
Photo Source:  love indonesia
Chinese Food memang sering menjadi pertimbangan pertama saat cari lokasi untuk rapat diluar kantor. Selain porsi nya yang cukup banyak, prinsip "makan tengah" juga lebih menguntungkan kantor. Dari mulai varasi makanan yang bisa lebih banyak, biaya yang harus dikeluarkan juga tidak akan terlalu besar.
9
Photo Source:  crystal jade
Crystal Jade merupakan salah satu restoran Cina yang sudah cukup lama berdiri di Indonesia. Walaupun begitu, Crystal Jade mampu mempertahankan authenticity dari restorannya.
10
Photo Source:  crystal jade
11
Photo Source:  crystal jade
Ambience yang rapih dan mewah ini membuat banyak sekali karyawan kantor yang mengadakan meeting di tempat ini. Walaupun mereka tidak memiliki private dining area, pengaturan meja, kursi dan space diantara nya diatur dengan baik. Sehingga, rapat ini memungkinkan sekali!
Must try: Kepiting Srilanka, Bebek Panggang Ala Crystal Jade, Angsio Sirip Hisit Premium, dan Kwetiau Goreng.
12
Photo Source:  Hey Theresia
Tim kantor atau si bos pecinta makanan Jepang? Mungkin kamu bisa tawarin acara rapat kantor ke Sumire Japanese Restaurant yang terletak di Grand Hyatt.
Kamu bisa coba Kushiyaki, sate jepang yang berisikan daging dan sayur-sayuran. Mungkin kamu akan lebih familiar jika mendengar kata Yakitori? Nah di resto ini banyak nih yang kayak itu.
13
Photo Source:  Hey Theresia
14
Photo Source:  Grand Hyatt
Mulai dari harga 265K kamu akan mendapatkan salad, nasi, dan minuman. Tempat duduk yang memiliki layout sedikit berbeda ini memberikan sensasi rapat dan makan siang yang baru buat kamu dan rekan-rekan. Kamu akan duduk di sebuah meja dengan beberapa kursi nyaman, yang ditengahnya ada chef yang mengolah makanan mu.
15
Photo Source:  Hey Theresia
Rasa dari makanan-makanan yang disajikan juga cukup menarik. Kamu bisa ngobrol-ngobrol sambil memperhatikan si chef bergaya menunjukan skill memasaknya.
16
Photo Source:  venuerific
Kamu akan mendapatkan sambal Lukman yang merupakan salah satu side dish dari hidangan-hidangan disini. Sambal ini katanya ditemukan langsung oleh Chef Lukman. Dan katanya, rasanya pas banget kalau dicampur dengan makanan Jepang Sumire.
17
Photo Source:  Hey Theresia
Mereka memiliki area private yang bisa kamu gunakan jika rapat membutuh kan area yang lebih tertutup. Pastikan kamu telfon dulu ya untuk reservasi! Karena biasa nya jam makan siang, mereka selalu ramai.
Must try: Sukiyaki Tempura, Sumire Lunch Box, Una Don, dan Sumire Chirashi.
18
Photo Source:  the smart local
Social House merupakan salah satu restoran dari Ismaya Group. Dekorasi restoran ini memang tidak spesial restoran lain dalam list dijurnal in. Tetapi, seperti restoran-restoran Ismaya lainnya, Social House mampu memberikan pengunjungnya suasana nyaman dan cozy supaya kamu dan teman-teman nyaman duduk dan ngobrol lama.
19
Photo Source:  diarymakan
Social House juga memiliki area private yang cocok jika kamu mau ruang meeting yang lebih proper. Karena Social House memiliki kecenderungan "ramai setiap saat" jadi mungkin untuk rapat-rapat penting sebaiknya kamu gunakan fasilitas private room ini.
20
Photo Source:  makanterusss
Dengan interior classic dan rustic, suasana Social House jadi lebih santai. Lampu yang cukup terang juga membuat restoran ini terlihat lebih luas dan bersih.
21
Photo Source:  makanterusss
Makanan yang disajikan Social House juga cukup beragam. Dari mulai makanan Itali, Asia dan Jepang. Mereka juga menyajikan minuman-minuman beralkohol yang bisa kamu nikmati seusai rapat. Sebagai salah satu pencair suasana setelah diskusi-diskusi berat.
22
Photo Source:  makanterusss
Must try: Four Cheese Pizza, The Triple Roll, Cheesy Chicken Quesadilla, dan Wagyu Beef Brisket Hash.