Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Kuliner Enak Ala Jepang yang Gampang Ditemui di Jakarta

kuliner enak ala jepang - Photo 1
tanpopojkt
Buat kalian yang lagi ngidam sama jajanan kaki lima Jepang, kalian nggak perlu ngeluarin dana ekstra buat pergi ke negeri Sakura tersebut. Kenapa? Soalnya di Jakarta ada tempat makan yang menyediakan jajanan kaki lima khas Jepang yang nggak kalah enak dengan di negara aslinya. Contohnya seperti berikut.
2
Photo Source:  streetsushi.id
Menikmati jajanan khas Jepang sushi enggak perlu mahal lho. Di Street Sushi kalian bisa mencicipi aneka hidangan sushi enak mulai dari inari, gunkan, fushion roll dan masih banyak lagi. Oh iya, di sini juga ada menu ramen yang enggak kalah enak lho.
3
Photo Source:  marugameudon
Kalo tempat yang satu ini pastinya kalian udah enggak asing lagi kan? Marugame Udon punya segudang menu makanan khas Jepang khususnya menu udon. Enggak hanya itu, di sini kalian juga bisa mencicipi aneka gorengan ala kaki lima Jepang seperti tempura atau yakitori.
4
Photo Source:  okirobox
Buat yang lagi bosen sama menu makanan yang itu-itu aja, mending kalian mampir ke Okirobox dulu deh. Di sini kalian bisa menikmati hidangan okonomiyaki lezat dengan aneka toping yang cukup lengkap. Sambil nunggu pesanan jadi, kalian bisa melihat cara masak okinomiyakinya yang unik.
5
Photo Source:  oppaiyakitoriradal
Jepang terkenal dengan jajanan kaki limanya yang simple dan enak seperti yakitori yang satu ini. Enggak perlu ke Jepangnya langsung, kalian bisa mencicipi hidangan yakitori lezat di Oppai Yaklitori. Sedikir rekomendasi, buat kalian yang enggak pernah bisa lepas dari nasi,. kalian bisa cobain makan yakitori dengan onigiri.
6
Photo Source:  tanpopojkt
Pas datang ke Tanpopo Jakarta kalian akan langsung merasakan sensasi jajan di negeri Jepang. Konsep kaki lima jepang dengan table seat menghadap langsung ke tempat masak bikin situasi makan jadi sangat Jejepangan banget. Ohiya, di sini kalian bisa menikmati aneka makanan khas Jepang mulai dari menu grill sampai ramen.