Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Godaan Menggiurkan dari Lelehan 5 Salted Egg Croissant di Jakarta

Godaan Menggiurkan dari Lelehan 5 Salted Egg Croissant di Jakarta1
jomblojajan
Dulu, butter croissant boleh jadi begitu berjaya. Namun kini, saatnya salted egg croissant yang berada di barisan terdepan untuk menggetarkan lidah para penikmat kuliner, khususnya yang bermukim di ibu kota. Tanpa perlu berpanjang lebar, yuk simak rekomendasi salted egg croissant yang lelehan sausnya paling tak tertahankan berikut ini! Nggak mau dibilang “kudet” alias kurang update seputar makanan enak di Jakarta dan kota-kota besar lainnya? Makanya, download aplikasi Qraved sekarang juga!
2
Photo Source:  jnyfoodjournal
Bertandang ke Nomz Kitchen & Pastry rasanya tak lengkap jika belum mencicipi salah satu menu andalan yang bernama salted egg croissant. Biarpun bertempat di pusat perbelanjaan elit sekelas Grand Indonesia, croissant dengan isi saus telur asin super meleleh ini bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau, yakni Rp 30.000.
3
Photo Source:  adrianleonard
Semua pastry buatan BEAU tentu tak perlu diragukan lagi kelezatannya. Namun demikian, di balik aneka macam pastry yang ditawarkan oleh BEAU, salted egg croissant menjadi salah satu varian yang sangat wajib kamu cicipi. Hati-hati, sekali gigit, lelehan saus telur asin akan gencar memberi serbuan kenikmatan dalam mulutmu!
4
Photo Source:  eatandcapture
Lelehan saus telur asin berbalut croissant lembut buatan Becca’s Bakehouse pasti tak akan gagal menggoda iman. Tak tahan ingin segera menikmatinya? Siapkan modal sebesar Rp 25.000,00 agar kamu bisa segera menggoyang lidah dengan salted egg croissant buatan gerai pastry di utara Jakarta ini.
5
Photo Source:  urukyu
Jangan biarkan secangkir kopi yang kamu nikmati di Blacklisted tersaji di atas meja tanpa makanan pendamping seperti salted egg croissant. Percayalah, perpaduan antara rasa manis dan gurih dari croissant berisi saus telur asin pasti mampu membuat suasana minum kopi menjadi kian menyenangkan.
6
Photo Source:  jomblojajan
Di samping Blacklisted, kedai kopi Social Affair juga menyajikan salted egg croissant yang sangat cocok untuk kamu jadikan teman minum kopi. Pastikan kamu telah mengantongi uang sebesar Rp 35.000 sebelum memesan croissant menggoda ini.