Djournal Coffe : Spot Ngopi Dan Makan Asik Di Jakarta
djournalcoffee
Aktivitas yang padat tentunya bikin pikiran jadi cepet mumet. Kalau udah mumet biasanya kerjaan jadi mandeg. Nah, kalau udah merasa kurang produktif, ngopi dan makan jadi salah satu obat paling manjur. So! buat kalian yang lagi cari-cari spot enak buat makan dan ngopi, Djournal Coffee jadi salah satu tempat ngopi yang cukup recomended di Jakarta. Kira-kira ada menu apa aja sih di sini?
Good Place To Hang Out
Photo Source: djournalcoffee
Photo Source: djournalcoffee
Djournal Coffe punya tempat yang asik buat menikmati secangkir kopi bersama teman. Tata ruangnya yang rapih serta dominasi warna coklat kayu memberikan kesan nyaman dan kece untuk dijaikan spot ngongkrong. Jumlah tempat duduknya cukup banyak jadi kamu enggak perlu takut enggak kebagian tempat.
Cold & Sweet For Your Caffein Needs
Photo Source: djournalcoffee
Photo Source: djournalcoffee
Masuk kedalam menu, Djournal Coffe punya banyak macam pilihan kopi untuk kalian. Mulai dari kopi Nusantara hingga ice blended nya punya rasa yang enggak malu-maluin. Buat kalian yang lebih suka dengan kopi susu, pilihan menu kopi susu di Djournal cukup lengkap nih, ada latte, machiato, mocha dan cappuccino.
Ice Blended Corner
Photo Source: djournalcoffee
Photo Source: djournalcoffee
Untuk pilihan ice blend nya juga ada banyak nih, di sini kalian bisa mencicipi coffe blend seperti double chocolate mocha, nutella blast dan frozen hot chocolate. Kalau kalian lebih suka dengan rasa yang lebih manis dan menyegarkan, ice fruit blend seperti mangolicious atau very strawberry jadi pilihan yang wajib untuk dicoba.
It Hard To Refiuse This Athenticity
Photo Source: djournalcoffee
Photo Source: djournalcoffee
Enggak hanya es kopi susunya aja yang enak, pilihan menu kopi nusantara di sini juga worth it untuk kalian coba. Khususnya buat kalian yang suka kopi dengan rasa dan level kafein yang lebih kuat, menu hand brew coffe bisa jadi pilihan. Jenis biji kopinya juga cukup lengkap, ada Toraja, Bali, Mandailing, Papua dan Aceh. Untuk proses racikannya kalian juga bisa pilih antara tubruk, syphon atau cold brew.
Good For Tummy
Photo Source: djournalcoffee
Photo Source: djournalcoffee
Masuk ke menu makanan, Djournal juga punya hidangan cukup recomended. Untuk sarapan kalian bisa cobain menu Djournal's big breakfast, dan untuk menu lainnya kalian wajib cobain spaghetti bolognese (beef&chicken). Overall, rasa makanan disini cukup worht it, sedangkan untuk menu kopinya kalian bisa mendapatkan rasa kopi yang kalian inginkan.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss