Biar Pinggiran, 5 Tempat Makan di Tanjung Priok Ini Selalu Jadi Andalan!
y.rusmiyanti
Terkenal dengan pelabuhannya, Tanjung Priok ternyata menyimpan berbagai kuliner menarik yang bisa disambangi, lho! Hal ini juga karena lokasinya yang berdekatan dengan Sunter, sehingga tak heran jika tersebar banyak tempat makan enak di sini. Nah kali ini mari simak rekomendasi kaki lima yang enak di Tanjung Priok!
Ayam Prekman
Photo Source: Instagram.com/ayamprekman
Pecinta ayam geprek, berbahagialah karena ada satu gerai yang baru dibuka di kawasan Tanjung Priok. Dari awal dibukanya, gerai ini langsung ramai diburu, lho! Mereka punya satu terobosan yang cukup unik, yaitu Ayam Geprek Bolognese. Penasaran?
Alamat: Jl Bugis No. 118, Tanjung Priok
Open Hour: Buka Senin - Sabtu 11 AM - 9 PM
Bakso Mas Yanto
Photo Source: y.rusmiyanti
Siap-siap untuk makan satu porsi bakso berdua di Bakso Mas Yanto. Tempat ini menyajikan bentuk bakso urat dengan ukuran yang nggak pelit, dan tentu nggak akan mengecewakan! Tekstur baksonya empuk banget dan sungguh terasa daging sapinya. Tempat ini jadi salah satu spot yang paling digemari warga Tanjung Priok, nih.
Alamat: Jl. Warakas I No.11, Tanjung Priok
Open Hour: Buka setiap hari 8 AM - 10 PM
Nasi Goreng & Ayam Bakar Comal
Photo Source: Instagram.com/hokkyalex31
Kalau kamu bingung ingin makan nasi goreng atau ayam bakar, kenapa nggak keduanya saja? Nah, sambangi Nasi Goreng dan Ayam Bakar Comal yang ada di kawasan Taman Sunter ini. Konon katanya, ayam bakar di sini begitu wangi dan dengan bumbu rempah yang menyeruak di mulut, apalagi kalau disandingan nasi goreng atau nasi gila buatan tempat ini.
Alamat: Jalan Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara
Open Hour: Buka setiap hari 6 PM - 11 PM
Rumah Makan Seafood Sedap Sari
Photo Source: Instagram.com/uchehamdana
Rumah Makan Seafood Sedap Sari termasuk salah satu yang ternama di kawasan Tanjung Priok. Nah kalau kamu datang beramai-ramai, paling pas makan seafood di sini. Pesan menu tengah dengan harga yang terjangkau pasti jadi incaranmu, cobalah pesan Ikan Bakar dan Sup Ikan. Kedua menu ini jadi menu favorit setiap pengunjung, Banyak yang bilang kalau kuah kuning pada sup ikan itu juara banget, super gurih!
Alamat: Jl. Gorontalo Raya, Bambu River, Tanjung Priok
Beberapa dari kalian pasti sudah nggak asing dengan tempat ini. Yap, ingin menyantap makanan enak di Tanjung Priok, rasanya kurang lengkap jika tidak datang ke Sop Buntut H. Soedik. DSatu porsi sop buntut ini berisi daging buntut empuk yang lengkap dengan ruas tulang, kemudian aneka pelengkap dan kuah kaldu sapi yang harum dan gurih. Kamu juga bisa pesan Sop Buntut Goreng jika tidak ingin yang berkuah. Tapi yang jelas, jangan terlupa nasi putih hangat, ya!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss