Berburu 6 Menu Lezat dengan Modal Rp 50 Ribu di AEON Mall Cakung
Happy Ferdian
@kulinerbandung
Bisa dibilang AEON Mall Cakung adalah pusat perbelanjaan dan gaya hidup terbesar di area Jakarta Timur. Tidak hanya aneka tenant komersial, di dalamnya juga terdapat cukup banyak gerai makanan yang menyajikan aneka hidangan lezat dari seluruh dunia. Menariknya lagi, banyak juga di antaranya yang menawarkan menu-menu penggoda selera dengan harga yang sangat ramah di kantong. Inilah enam spot makan paling recommended untuk bersantap dengan modal Rp 50 ribu.
Oya, biar kamu tidak ketinggalan informasi terkini seputar kuliner, jangan lupa download aplikasi Qraved.
Di sini, kamu akan menemukan banyak sekali menu casual khas Korea, mulai dari bakery hingga makanan berat. Cobain deh aneka racikan Tteobokki dan Ramen yang dibanderol masing-masing Rp 44.000 dan Rp 42.000 per porsinya. Beberapa varian yang jadi favorit dari kedua menu tersebut adalah Original Spicy yang beneran menghentak, Cheese Tteobokki yang super melted, dan Spicy Buldak yang bikin gregetan pedasnya.
Pamor restoran ini sudah sangat terkenal, terutama berkat cita rasa racikannya yang konsisten sejak puluhan tahun silam. Menu andalan yang harus kamu coba adalah Bakmi Bakso (Rp 36.819), yakni perpadua antara mie ayam dengan kuah kaldu berisi bakso-bakso kenyal nan lezat. Cobain juga Bakmi Ayam Cah Jamur (Rp 38.182) yang punya topping tumis jamur dan daging ayam super delicate. Enak!
Sesuai namanya, sayap ayam goreng adalah menu andalan di sini, yang bisa dinikmati dengan beragam bumbu spesial. Ada sepuluh rasa yang bisa kamu pilih, di mana beberapa yang paling difavoritkan adalah Garlic Parmesan yang super gurih, Lousiana Rub yang bertekstur glazed,, Atomic Blast yang cukup pedas, dan Teriyaki yang cocok untuk semua lidah. Sementara untuk sayap ayamnya, tersedia dalam dua pilihan, yakni Crunchy Wings (Rp 42.727) berbalut tepung renyah, Classic Wings (Rp 38.182) yang kuat akan bumbunya, dan Boneless Wings(Rp 38.182) yang super empuk.
Restoran ini punya spesialisasi pada aneka hidangan khas Jawa, khususnya dari daerah Solo dan sekitarnya. Cita rasa manis dan gurih menjadi karakter umum dari sebagian besar menu yang dihidangkan di sini. Nasi Langgi (Rp 40.500) adalah salah satu menu yang harus banget kamu coba, di mana merupakan perpaduan antara nasi gurih dengan lauk manis, seperti bistik, daging serundeng, kering kentang, dan masih banyak lainnya.
Jaringan restoran asal Jepang telah eksis sejak lebih satu abad lamanya, dengan basis menu berupa rice bowl dengan topping tumis daging sapi. Ada tiga menu utama yang selalu laris dipesan di sini, yakni Original (Rp 39.090) dengan rasa klasik yang tidak pernah berubah, Yakiniku (Rp 39.090) yang cenderung manis, dan Black Pepper (Rp 42.721) dengan tendangan rasa pedas yang unik.
Restoran ini terkenal dengan slogannya yang unik, yakni menyajikan makanan berkualitas bintang lima dengan harga kaki lima. Ini menandakan seluruh menu yang dihidangkan selalu dibuat dari bahan baku segar, racikan bumbu berkualitas, dan tentu saja keahlian mumpuni dari para juru masaknya. Beberapa menu andalan yang harus banget kamu coba di sini adalah Cumi Goreng Saus Telur Asin (Rp 58.182), Sapi Lada Hitam (Rp 70.455), dan Kangkung Balacan (Rp 28.182).
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss