Makan soto khas Boyolali bisa jadi pilihan tepat di saat cuaca sedang dingin dan bikin perut semakin lapar. Hangatnya semangkuk soto kuah bening yang harganya hemat ini bisa kamu santap dengan aneka sajian gorengan seperti sate otak, sate usus, tahu goreng, tempe, dan masih banyak lainnya. Ayamnya pun menggunakan ayam kampung lho.
Ingin makan ala-ala fast food hotplate di mall terkenal tapi dengan harga super miring? Yuk, mampir saja ke Wakacao yang baru buka sejak sore hari. D isana ada sebuah kedai yang menjajakan nasi hotplate dengan daging Australian beef, sayur, dan telur untuk kamu aduk sebelum dinikmati. Porsinya pun cukup mengenyangkan untuk makan malam dengan budget sekitar Rp 30 ribuan saja.
Untuk kamu yang sedang ingin makan sate, datang saja ke Sate Anggrek yang begitu pengertian pada perut keroncongan namun nasib dompet kering. Untungnya menu-menu di Sate Anggrek ini harganya terjangkau dan ukuran daging satenya pun cukup besar-besar.
Paling repot kalau perut sudah menodong minta ingin makan all u can eat namun dompet tidak berdaya. Tapi tunggu dahulu, rupanya sekarang ada Sha Waregna yang menawarkan makan sekenyangnya dengan harga tiga puluh ribuan saja. Berbagai menu seperti nasi goreng, bakso, batagor, dan camilan khas Bandung tinggal kamu makan hingga puas.
Untuk kamu pencinta menu Western namun suka khawatir akan harganya yang tidak ramah, kini kamu bisa bernapas lega kalau sudah datang ke Eatboss Cafe yang punya banyak cabang di Bandung ini. Bayangkan saja nasi goreng, pasta, pizza sudah bisa kamu nikmati dengan harga Rp 90 ribuan. Ada juga menu jumbo untuk sharing yang pastinya juga tetap hemat harganya.
Tempat makan klasik yang satu ini tidak boleh kamu lupakan meskipun sudah banyak serbuan kafe dan restoran baru bermunculan di Bandung. Kelezatan ayam goreng tradisional nggak usah ditanya. Sambalnya menggunakan sambal goreng yang rasanya cocok dengan cita rasa ayam gorengnya. Dan yang paling penting, harganya juga hemat.
Kamu suka makan suki dengan aneka isian dalam satu pot yang bisa disantap bersama? Coba datang ke daerah Dago karena di sana ada restoran suki yang menawarkan harga yang cukup hemat dan kamu bisa makan hingga kenyang karena porsinya yang besar. Rasanya akan semakin lezat bila kamu menyantapnya di saat cuaca sedang hujan atau udara sedang dingin.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss