7 Spot Fine Dining Terbaik untuk Nikmati Ibu Kota dari Ketinggian
enmaru
Fine dining merupakan momen yang romantis dan tentunya ingin dihabiskan di tempat yang spesial. Salah satu tempat yang menjadi favorit untuk momen fine dining adalah di restoran yang terletak di gedung yang tinggi, agar dapat menikmati pemandangan ibu kota dari ketinggian.
Penasaran, restoran mana saja yang menjadi rekomendasi Qraved untuk fine dining sambil menikmati keelokan pemandangan ibu kota dari ketinggian? Buat yang belum download aplikasi Qraved, jangan lupa buat download ya, biar update terus dengan berbagai informasi seputar kuliner!
Momozen menambah deretan restoran yang ada di Altitude The Plaza. Momozen menyajikan hidangan Jepang yang berpadu dengan cita rasa Perancis, dan mengangkat tema "House of Truffle"
Photo Source: Urukyu
Lokasinya yang berada di ketinggian menjadikan restoran ini tak hanya menyajikan hidangan berbahan dasar truffle yang memukau, tapi juga menyajikan view yang spetakuler.
Nikmati Truffle Donabe Gohan (320k) yang merupakan salah satu signature dish dari Momozen. Penyajian truffle yang dipotong langsung di depan mata menjadikan pengalaman bersantap hidangan ini spesial. Wangi dari truffle pun sangat dominan, berpadu pas dengan nasi yang tak kalah fragrant.
Hidangan khas Italia identik menemani candle light dinner yang romantis, dan GAIA yang terletak di Altitute, The Plaza juga bisa menjadi pilihan untuk fine dining dari ketinggian karena terletak di lantai 46.
Photo Source: GAIA
Set Dinner yang terdiri atas Starter, Pasta, Meat or Fish, dan Dessert bisa menjadi pilihan. Set Dinner dihargai sebesar 680k dan kamu bisa menambah 450k untuk wine pairing.Menu di Set Dinner pun berisikan berbagai mouthwatering Italian dishes, mulai dari Scallops, Red Tuna, dan Anchovy Mayo untuk Starter; Farfalle, Salmon, Caviar untuk Pasta; Sword Fish, Pistachio Crust, Green Peas, dan Basil Pesto Sauce apabila kamu memilih menu Fish; A5 Wagyu Sirloin, Green Bagneeto, Grilled Artichoke apabila kamu memilih menu Beef; dan Dessert pilihan sang chef.
Menikmati berbagai macam Japanese food dengan pemandangan yang disajikan dari lantai 46 bisa kamu nikmati di Altitude, The Plaza. Meskipun bersetting modern, Enmaru tak melupakan unsur Jepang di interior dengan memberikan aksen kayu di beberapa furnitur dan interior yang ada.
Photo Source: enmarujakarta
Di Enmaru, kamu bisa menemukan berbagai macam hidangan Jepang dengan ingredients paling fresh dan premium. Salah satu yang bisa kamu coba adalah berbagai potongan sashimi segar, Atsugiri Special Sashimi 5 Kinds (750k). Potongan ikan yang tebal menjadikan sashimi lumer di mulut!
Altitude Grill menempati tempat yang dulu ditempati oleh Salt Grill by Luke Mangan. Masih menyajikan konsep yang sama, yakni berbagai macam hidangan yang di grill, Altitude Grill banyak menjadi tujuan para carnivore untuk menikmati daging dengan kualitas terbaik!
Photo Source: Altitude Grill
Nikmati kreasi steak dari Executive Chef Altitude Grill, Gary Eng! House aged premium steak adalah steak yang harus kamu coba karena merupakan specialty dari restoran yang satu ini.
Bistecca a la Altitude (250k/100 gram) bisa kamu pesan saat kamu bersantap di Altitude Grill. Steak yang menggunakan daging jenis Sher Wagyu MBS 8/9 T-Bone benar-benar dimasak dengan sempurna sehingga mengeluarkan rasa juicy dari daging, even tidak menggunakan saus saja sudah lezat!
Satu lagi restoran Jepang yang menyajikan shabu shabu dari ketinggian! Altitude, The Plaza memang dipenuhi dengan berbagai macam restoran fine dining dengan kualitas terbaik, termasuk Shabu Shabu Gen yang bisa kamu sambangi.
Photo Source: Anak Jajan
Tak hanya Shabu Shabu, kamu juga bisa menikmati Sukiyaki dengan pilihan daging terbaik! Pilih Premium Beef Ribeye atau Sirloin dengan jenis HIDA A5 BMS 8-12 (2350k) dan nikmati kelembutan daging dengan marbling yang sempurna di setiap gigitan!
Bisa dibilang, SKYE menjadi pionir mulai bermunculannya restoran-restoran fine dining lainnya yang menyajikan pemandangan memukau berupa Jakarta skyline!
Restoran yang merupakan karya dari ISMAYA Group ini memiliki 2 area, yakni restaurant dan lounge. Kamu bisa menghabiskan waktu terlebih dahulu dengan bersantap di restoran dan lanjut buat nongkrong di lounge.
Photo Source: SKYE
Untuk menikmati dinner yang romantis, kamu bisa pesan Prime Beef Cuts (dimulai dari 340K) ditemani dengan berbagai macam wine pilihan. Highly recommended!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss