Setuju atau tidak, semua jenis panganan yang dibalut dengan keju hangat akan selalu menambah kelezatan dalam sebuah hidangan. Selain untuk menambah rasa gurih, keju juga dapat mengikat rasa asli dari panganan yang bersandingan dengannya. Saat ini tidak sukar untuk mencari hidangan dengan keju sebagai pemeran utama, restoran sudah menjamur akan hal itu. Inilah 7 spot yang sangat tepat untuk kamu dapat menikmati hidangan cheese terbaik di Jakarta.
Sebelum memasuki list, bagi kamu yang belum memiliki Qraved App, segera download aplikasinya untuk mendapatkan informasi menarik lainnya seputar dunia kuliner.
Mendengar nama Aruba, sudah pasti restoran satu ini menyajikan menu masakan dari kepulauan Karibia hingga Meksiko. Di Aruba, kamu dapat mencicipi berbagai hidangan daging dan keju seperti burrito, quesadillas, tacos, pizza, dan steak. Untuk merasakan sensasi keju yang "wah", kamu dapat memesan Quesadillas Grilled Beef and Cheese(68K) dengan potongan daging sapi yang juicy, lalu ditemani dengan tumpukan keju yang gurih.
Restoran yang berada di bilangan Jakarta Barat ini dikenal sebagai pioneernya Raclette Steak di Jakarta. Dari beberapa varian sajian daging, kamu bisa memilih potongan Steak untuk dihidangkan bersama Raclette Cheese (199K) seperti Tenderloin, Sirloin, Rib Eye dan lain-lain. Porsi keju yang mereka sajikan terbilang banyak, bahkan dapat menutupi seluruh isi daging.
Masih berkutat dengan sajian Raclette Cheese, namun beralih ke Kemang, Jakarta Selatan. Raclette Cheese di Sperta dihidangkan dengan cara tradisional khas Swiss, yaitu disajikan bersama kentang dan potongan acar. Menariknya, kamu dapat menikmati cheese sepuasnya yang sudah termasuk dalam paket brunch. Di restoran ini kamu wajib memesan Beef Tenderloin (310K). Tekstur tenderloin yang juicy dibalut dengan raclette cheese, sebuah paduan sempurna untuk lidah kamu.
Sajian cheese terbaik lainnya datang dari The Fctry Bistro & Bar yang berada di kawasan Puri Indah, Jakarta Barat. Di restoran ini kamu dapat mencicipi sajian Raclette Cheese dihidangkan bersama Australian Wagyu(365K) dan Mushroom Sauce yang sangat gurih dan creamy.
Walaupun terkenal dengan sajian ribs yang sangat menggoda lidah, Tony Roma's juga terkenal dengan sajian kejunya. Ketika kamu mampir ke restoran ini, kamu wajib untuk memesan Mozzarella Sticks(85K) signature dari Tony Roma's. Lelehan keju mozzarella terkunci oleh gurihnya tepung roti yang menyelimuti seluruh bagian keju.
Restoran yang berada di kawasan Sudirman ini menyajikan panganan khas Italia ini memiliki kesan mewah dan elegan, ditambah dengan penyematan restoran ini di Shangri-La. Ketika kamu mampir ke restoran ini, segeralah untuk memesan Insalata di Bufala (195K). Menu ini terdiri dari daging buffalo yang meaty dan juicy, lalu dibalut dengan keju mozzarella yang melimpah. Menu ini berikan kenikmatan sempurna yang akan mengejutkan lidah kamu dalam satu suapan.
Jika kamu ingin merasakan sajian keju yang sempurna, datanglah ke Basque yang berada di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Restoran yang mengusung kuliner Spanyol ini menyediakan Cheese Platter (150K) dengan berbagai varian keju yang dapat kamu nikmati bersama keluarga atau pasangan.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss