Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Snack Ayam Terenak di Jakarta yang Cocok Dicocol dengan Saus Sambal Jawara

Happy FerdianHappy Ferdian
saus jawara - Photo 1
@jktinfo
Olahan daging ayam merupakan makanan yang paling banyak disukai banyak kalangan. Entah itu digoreng, dipanggang, atau dikreasikan dengan beragam cara, daging ayam selalu berhasil menarik perhatian khalayak luas. Bahkan ketika diolah dengan tema kekinian pun, menu berbahan baku daging ayam selalu ludes diserbu konsumen. Apalagi jika menyantapnya dengan tambahan kondimen nikmat, seperti Saus Sambal Jawara misalnya. Dengan tambahan bawang goreng di dalamnya, menjadikan saus sambal ini tidak hanya lezat, namun juga harum memikat.
Yuk, icip kelezatan Saus Sambal Jawara dengan deretan menu ayam kekinian di bawah ini.
2
Photo Source:  @misscarolinebong
Selain burgernya yang fenomenal, Flip Burger juga punya beberapa olahan daging ayam yang tidak kalah enak. Salah satu yang paling diburu adalah Chicken Skin (Rp 19.091) alias kulit ayam goreng yang terasa renyah di luar, namun tetap bertekstur moist di bagian dalamnya. Untuk versi yang lebih berbumbu, kamu bisa mencicipi Red Cik'n Skin (Rp 25.000). Aneka olahan chicken wings di sini juga tidak kalah nikmat untuk dicoba, di mana memiliki baluran tepung yang sangat renyah. Makin nikmat kalau dicocol ke saus sambal yang pedas, nih. Yummy!
3
Photo Source:  @toriya_jkt
Dalam bahasa Jepang, tori berarti ayam, dan restoran ini memang menghadirkan sebagian besar menu berbahan baku daging ayam. Menu andalannya adalah yakitori, alias sate ayam khas Jepang yang dibakar dengan bumbu minimalis, seperti Negima (Rp 28.000) dengan bumbu sume yang asin, Momoninku (Rp 28.000) dengan tambahan bawang putih, dan Miso Momo (Rp 30.000) dengan bumbu miso. Cobain juga Chicken Karaage Don (Rp 98.000) yakni nasi dengan topping potongan daging ayam yang digoreng renyah, dan ditambahkan aneka sayuran segar yang diberi tambahan saus mantap.
4
Photo Source:  @shihlinsnacksid
Inilah pelopor tren ayam goreng khas Taiwan, yang berbentuk fillet berukuran besar, digoreng dalam baluran tepung renyah. Nggak cuma itu, bumbunya juga cukup beragam mulai dari yang bercita rasa pedas, hingga salted egg yang unik. Namun, untuk cita rasa maksimal, sebaiknya kamu pesan yang versi XXL Original (Rp 43.000) atau Pop Corn Chicken (Rp 46.000). Dua-duanya memiliki karakter adonan luar yang renyah, serta bagian daging yang lembut dan juicy.
5
Photo Source:  @jktinfo
Berada di dalam kawasan Little Tokyo, Blok M, restoran ini mengusung tema kedai santai khas Jepang, yang dilengkapi dengan bar mini dan beragam koleksi benda-benda unik berbau Negara Matahari Terbit. Di sini, daging ayam hadir dalam beragam jenis yakitori, alias sate khas Jepang. Beberapa yang jadi favorit adalah Tsukune (Rp 36.000) yang serupa sosis, Kawa (Rp 15.000) alias sate kulit ayam, Momo (Rp 22.000) yang diambil dari daging bagian paha, dan Zuri/Sumagimo (Rp 14.000) alias ampela. Disantap dengan cocolan saus, dijamin bakal terasa semakin nikmat, apalagi jika rasanya pedas. Oishi!
6
Photo Source:  @popchopchicken
Dua keunggulan Pop Chop dibandingkan kedai ayam goreng sejenis lainnya adalah, bahwa dagingnya berkarakter tipis namun juicy, dan disajikan dengan bumbu gurih yang beragam. Kamu bisa pilih yang Original atau Crispy Chicken. Setelah memilih tipe ayamnya, jangan lupa juga pilih bumbunya, seperti Taiwan Pepper, Smooky Beef, BBQ Grilled, Roasted Chicken, Garlic Cream Cheese, Garlic Onion, Cheese & Beef Bacon atau Super Seaweed. Tapi jika memilih versi original dan menyantapnya dengan cocolan saus sambal, sama enak, lho! Harganya juga bersahabat, mulai dari Rp 30 ribuan dengan ukuran yang jumbo. Karaagee Oishi .
7
Photo Source:  @doyanyaku
Jika biasanya karaage hadir sebagai topping menu makanan berat, maka di sini kamu akan menemukannya dalam bentuk camilan. Daging goreng khas Jepang ini hadir dalam bentuk camilan lezat, yang terdiri dari pilihan daging ayam, cumi, dan ikan. Disantapnya bersama dengan 12 jenis saus lezat khas Negeri Matahari Terbit. Namun, untuk rasa maksimal, pastikan kamu mencoba terlebih dahulu versi aslinya, yang tersedia dalam dua ukuran, Small (Rp 30.000) dan Large (Rp 50.000). Tekstur dagingnya empuk, dengan bagian luar yang renyah sekaligus moist. Ada pula Chicken Skin alias kulit ayam, yang dibanderol seharga Rp 25.000 (small) dan Rp 35.000 (large). 
Dan biar olahan ayam favoritmu semakin berasa di lidah, padukan santapan ini dengan saus sambal Jawara. Sensasi saus yang diracik dengan cabai segar dan bawang goreng ini bakalan jadi teman makan paling klop dengan segala jenis makanan. Kombinasi rasa pedas dan gurih pastinya nggak cuma nendang, tetapi juga bikin kamu ketagihan. Saus Sambal Jawara, unik pedasnya, #JelasJawaranya.