Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Sajian Daging Khas Kaki Lima yang Murmer Banget!

6 Sajian Daging Khas Kaki Lima yang Murmer Banget!1
the.lucky.belly
Jajanan kaki lima adalah salah satu solusi perut lapar disaat tanggal tua. Banyak makanan lezat yang biasanya dihargai selangit, di kaki lima juga bisa kamu temui dengan harga yang lebih terjangkau seperti sajian daging berikut yang harganya ramah di dompet!
Eits, biar selalu tau solusi saat perut lapar tapi sedang bokek mendingan download Qraved saja! Dijamin, kamu bisa makan enak dengan harga hemat, dan dapat banyak voucher seru!
2
Photo Source:  PRATHAMA GILANG #WTFoodies
Sate Padang Ajo Ramon ini memang juaranya Sate Padang! Sate yang menggunakan pilihan sate lidah, daging, dan jantung ini menggunakan kuah kental dengan rasa rempah yang gurih. Bahkan Sate Padang ini selalu dipenuhi pembeli sejak tenda dibuka pukul 5 sore, lho. Dengan harga Rp 35k perporsi, Sate Padang Ajo Ramon dijamin bakalan bikin perut kamu kenyang! Jangan lupa tambahkan keripik kentang mereka agar makan makin nikmat!
3
Photo Source:  @the.lucky.belly
Jadi destinasi favorit buat para karyawan yang bekerja di Jakarta Pusat, Sate Sabang Pak Heri ini cukup mudah ditemukan lokasinya. Sate khas Madura yang menggiurkan ini pas banget dipadukan dengan lontong dan teh tawar hangat. Daging olahannya yang sangat lembut, berpadu sempurna dengan bumbu kacang nya memang lezat. Satu porsi biasanya berkisar di harga Rp 26k sampai Rp 40k saja.
4
Photo Source:  💚Mudita.su苏慕兰💚
Siapa yang enggak kenal Sop Kaki Kambing Dudung Roxy?Walaupun terbilang cukup mahal untuk ukuran kaki lima yaitu Rp 38k perporsinya, rasa lezat yang disajikan nggak akan membuat kamu kecewa deh! Isian yang melimpah dengan kuah yang creamy dan sedikit pedas bakalan bikin kamu pengen nambah terus, deh. Selain itu, pelayanannya juga sigap seakan ngerti kalau kamu sedang lapar.
5
Photo Source:  filipusverdi
Makanan kaki lima yang satu ini memang nggak pernah sepi pengunjung. Gulai Tikungan Blok M ini memang punya porsi yang nggak begitu besar, namun pas banget untuk kamu nikmati sebelum pulang kerumah, apalagi tempat ini buka sampai pagi dan sepiring hanya dihargai Rp 10k saja! Tapi, kamu mesti rebutan tempat duduk nih karena tempatnya amat terbatas.
6
Photo Source:  Sop Buntut Ibu Samino Senayan
Warung Samino ini memang sangat terkenal dengan sop buntut nya, walau begitu sop iga nya juga enggak kalah laris lho! Kuah nya yang segar dan nggak bikin enek, pas banget buat mengisi perut lapar kamu. Irisan daun bawang dan tomat yang ada di dalam sop membuat makanan yang satu ini jadi semakin gurih, lho! Di Jakarta sendiri, terdapat beberapa cabang, diantaranya di Blok M, Senayan, Ampera Raya, MH Thamrin dan Kebayoran Lama. Harga per porsinya juga berkisar di 51rb, sudah termasuk nasi!
7
Photo Source:  _happytummyy
Sajian tongseng di Sate Kambing H. Giyo ini wajib banget dinikmati para pencinta daging. Daging yang lembut dan mudah lepas dari tulangnya ini berpadu sempurna dengan kuah tongseng yang gurih manis. Seporsi besar tongseng ini pun hanya dihargai Rp 55k saja, dijamin bikin ketagihan!