Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Kuliner Kawasan Burangrang Yang Lagi Hits di Bandung

david handokodavid handoko
Kulineran Ke Daerah Burangrang Yang Hits Di Bandung Yuk1
57802
Buat yang dulunya sering kulineran di daerah Burangrang, kini jalan tersebut sudah menjelma menjadi salah satu daerah hangout baru di Bandung. Beragam restoran dan kafe bermunculan. Mulai dari sekadar camilan hingga aneka makanan berat. Penasaran ada apa saja di sana? Yuk, cek beberapa di antaranya. Dan kalau mau tahu info kuliner seru lain di Bandung, pastikan kamu sudah download Qraved app
2
Photo Source:  Tera Suki
Restoran suki baru di Bandung yang menawarkan harga hemat dimana kamu bisa makan suki sesuai yang kamu pesan. Di sini dagingnya ditimbang dan harganya pun murah. Itu sudah termasuk kuah kaldu dan kuah tom yum, serta bonus mix vegie. Asyiknya lagi, minumannya bisa free refill. 
3
Photo Source:  wilecoyoteunited
Kamu mungkin sudah sering melihat antrean panjang di Jalan Burangrang, kamu bakal terheran-heran dan penasaran apa sih keistemewaan spot kuliner itu. Rupanya itu adalah kedai bakso Malang dimana orang-orang rela antre demi bisa ngemil semangkuk bakso Malang dengan isian aneka gorengan dan bakso. 
4
Photo Source:  alfons_gun
Kedai martabak yang satu ini juga selalu dipadati oleh pengunjung yang ingin membeli martabak untuk teman nonton di rumah. Martabak dengan tekstur yang empuk dan dengan topping cokelat keju siap bikin kamu merasakan kelezatan yang sesungguhnya. 
5
Photo Source:  alliejournal
Ada yang sudah pernah coba restoran Sunda di Jalan Burangrang? Soal rasa oke banget dan harganya pun ramah buat kantong, yakni kisaran dari Rp 20 ribuan sampai Rp 50 ribuan. Dan meski lokasinya tidak terlalu besar, namun masih nyaman untuk makan bersama keluarga. 
6
Photo Source:  The Harvest
Gerai cake cokelat terkenal asal Jakarta, The Harvest, pun membuka gerainya di kawasan Burangrang. Mulai dari aneka varian cokelat, hingga cheese cake dari The Harvest memang sulit ditolak kelezatannya. 
7
Photo Source:  __.marcelino.__
Restoran ayam Kalasan yang terkenal di Magelang ini pun nggak mau kalah buka cabang di ujung Jalan Burangrang. Kamu tentu tahu kan lezatnya kremesan ayam Kalasan yang begitu gurih dan renyah, dimakan bersama sambal goreng dan ayamnya yang gurih dan nikmat abis. Nah, kalau masih penasaran soal info kuliner seru lain di Bandung, pastikan kamu sudah download Qraved app