6 Kari Super Unik di Jakarta yang Siap Menggoda Selera
heytheresia
Apakah kamu penggila kari sejati yang gemar berburu hidangan kari nikmat? Jika ya, ragam hidangan kari unik nan nikmat berikut ini benar-benar sama sekali tak boleh kamu lewatkan!
Mau mendapat update harian seputar informasi makanan enak di kotamu? Download sekarang juga!
Burger dengan saus tomat atau chili sauce tentu bukan lagi menjadi panganan yang asing untukmu. Namun, burger dengan saus kari pastilah seperti barang langka yang jarang kamu temui. Jika kamu penasaran dengan cita rasa yang ditawarkan si burger kari, jangan ragu untuk mencicipi Curry Katsu Burger, sebuah menu terbaru mahakarya RockPaperScissors.
Sekilas, sajian spaghetti karya Mika Japanese Bistro ini tampak sangat lazim. Namun jika diteliti lebih jauh, sang sajian spaghetti ternyata begitu unik karena menjadi tempat perpaduan antara saus carbonara dan kari.
Jika umumnya saus kari menjadi peneman roti canai, lain halnya dengan kreasi Mr. Ollie yang justru mendaulat kari sebagai pasangan makanan khas Riau bernama luti gendang. Ingin tahu formasi rasa yang berhasil tercipta dari perpaduan keduanya? Sambangilah gerai Mr. Ollie terdekat sambil tak lupa menyiapkan modal minimal sebesar Rp 35.000,00.
Apabila kamu menganggap aneh kombinasi antara buah manggis, kari, dan daging bebek, itu tandanya kamu belum pernah mencicipi sajian Bebek Kari Manggis buatan Plataran Dharmawangsa. Ya, sekalipun mengundang kernyitan dahi, perpaduan ketiganya ternyata berhasil menciptakan kenikmatan tiada tara.
Apa jadinya bila sajian hotdog hadir dalam siraman saus kari? Akankah rasanya mampu menggoyang lidah? Daripada penasaran, sambangilah gerai Dogkyo untuk mencicipi sajian hotdog kari dalam menu Bakuhotsu.
Sekalipun mendeklarasikan diri sebagai spesialis pizza, Master Cheese Pizza ternyata tak kalah andal dalam menyajikan hidangan kari unik. Diberi nama Hotplate Cheesy Wagyu Rice, nasi kari berteman lelehan keju dan potongan daging wagyu ala Master Cheese Pizza niscaya mampu melukiskan sensasi nikmat tak terlupakan dalam benakmu.
Alamat: Jl. Tanjung Duren Raya No.363, Jakarta Barat
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss