Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Dessert Hits di PIK Avenue yang Paling Sering Dicari

Happy FerdianHappy Ferdian
6 Dessert Hits di PIK Avenue yang Bikin Hati Bahagia1
olivbelle
PIK Avenue merupakan mall terakhir yang dibuka di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Pusat perbelanjaan ini mengusung konsep semi outdoor, yang mayoritas diisi oleh tenant kuliner. Tidak heran jika mall ini kerap menjadi rujukan terbaik untuk menemukan beragam kuliner enak di PIK dalam satu bangunan yang nyaman. Tidak terkecuali bagi yang mendambakan dessert unik yang enak, di sini tersedia banyak sekali pilihan, mulai dari es krim hingga minuman kekinian. Berikut adalah enam spot dessert paling hits di PIK Avenue yang wajib kamu coba.
Jangan lupa download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.
2
Photo Source:  jktfoodead
Ada delapan jenis ice cream puff yang super lumer di mulut bisa kamu pilih di sini. Cobain deh varian rasa paling favorit, yakni Choco Lovers. Es krim cokelatnya bertekstur layaknya gelato, lembut dan terasa creamy. Menariknya, rasa cokelat pada es krim ini cukup royal, sehingga terasa seperti sedang menyantap cokelat batangan terbaik, namun dalam kondisi dingin. Selain Choco Lovers, beberapa varian rasa lain yang wajib kamu coba adalah Black Sesame, Sweet Caffeine, dan Durian.
3
Photo Source:  kamutea.id
Konon kabarnya, Kamu Tea memiliki pilihan cheese tea terbanyak saat ini, mulai dari versi klasik hingga rasa buah yang segar. Total ada tujuh varian cheese tea yang ditawarkan oleh Kamu Tea, di mana harganya berkisar antara Rp 28 ribu hingga Rp 33 ribu per gelas. Beberapa varian cheese tea yang jadi favorit konsumen di sini adalah Thai Cheese Tea, Dark Cocoa Cheese Tea, Matcha Cheese Tea, dan Passion Fruit Cheese Tea. Perpaduan teh dan krim kejunya seimbang, sehingga tetap terasa ringan ketika diseruput.
4
Photo Source:  anakjajan
Menu paling unik dari gerai dessert ini adalah Taiyaki, yakni waffle khas Jepang berbentuk ikan, yang diberi topping es krim lembut. Ada empat varian rasa Taiyaki yang tersedia, yakni Hokkaido Milk super creamy, Matcha Green Tea, Hojica dari karamel beras, dan Chocolate. Tekstur waffle-nya sendiri kokoh di bagian luar dan lembut di dalam. Ketika digigit, perlahan-lahan kamu akan merasakan tekstur agak garing, lalu padat, dan kemudian disusul oleh lembutnya es krim. Selain itu. Koiyaki juga punya sederet menu Parfait, yakni es krim lembut dengan campuran beragam topping, yang tidak kalah uniknya.
5
Photo Source:  wellfedfatkid
Sesuai namanya, gerai ini menawarkan beberapa jenis dessert manis khas Prancis. Dua yang paling favorit adalah Macaron dan Cupcake. Khusus untuk Macaron, kamu bisa memilih box berisi 6, 12 atau 18, dengan harga Rp 20 ribu per satuannya. Tekstur Macaron yang renyah seketika langsung lumer saat masuk ke mulut, berpadu membentuk kombinasi rasa dengan isiannya yang tersedia dalam belasan varian. Adapun untuk Cupcake, akan selalu ada varian baru yang cantik dan manis, membuat siapapun tidak akan pernah bosan untuk mengudapnya.
6
Photo Source:  Qraved
Orang Italia tidak mau menyamakan gelato dengan es krim, dan sejatinya memang berbeda satu sama lain. Gelato memiliki keunggulan tekstur lembut dan kaya rasa, karena terbuat dari susu murni. Di sini, kamu bisa menemukan 15 varian rasa gelato unik, yang ditemani dengan delapan varian sorbet atau kudapan es dari sari buah. Beberapa menu favoritnya adalah Croccantino al Rum, Stracciatella, Sicilian Pistachio, dan Peaca Mango. Waffle Cone-nya juga juara, bertekstur crispy dengan rasa yang tidak terlalu manis.
7
Photo Source:  Qraved
8
Photo Source:  citratjaja
Buat kamu yang suka sama dessert kekinian dengan tampilan yang cantik, Dore by LeTao bisa menjadi opsi yang tepat. Cake di sini memiliki tekstur yang lembut dengan rasa cream yang nggak bikin eneg. Bolu Fromage tersedia dalam rasa original, cokelat, dan strawberry yang masing-masing dibanderol dengan harga Rp 250 ribu per satu loyang. Kamu juga bisa membelina dalam bentuk potongan, tentu dengan harga yang lebih terjangkau.