Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Cheese Tea Terfavorit di Jakarta yang Mesti Kamu Coba

6 Cheese Tea Gurih Paling Seger1
synthiatjipto
Tidak cuman makanan saja yang enak disantap dengan keju, trend keju dalam sajian minuman juga tak kalah enak lho. Meski terdengar aneh, tapi banyak orang terkagum dengan rasanya yang manis dan gurih. Ini dia nih 6 cheese tea paling favorit di Jakarta yang mesti kamu coba.
2
Photo Source:  cheesetea.id
Sudah memiliki banyak store, tak diragukan lagi kelezatan cheese tea di gerai satu ini. Ada banyak banget varian rasa cheese tea-nya, yaitu matcha, Thai tea, dan nggak ketinggalan cokelat. Buat kamu yang bosan dengan rasa itu-itu saja, coba deh pesan Taro Cheese Tea -nya. Perpaduan rasa taro, teh, dan cheese-nya benar-benar bisa bikin lidah bahagia.
3
Photo Source:  Instagram - duo_nyamnyam
Gerai cheese tea, Yobe, punya banyak banget varian rasa cheese tea yang unik dan menarik, seperti Kurma Cheese Tea, Ovaltine Cheese Tea, Rootbeer Cheese Tea, hingga Hojicha Oreo Cheese Tea yang merupakan menu terbarunya. Hmm, penasaran nggak sih untuk mencicipinya?
4
Photo Source:  Instagram - cashbacapp
Buat kamu yang doyan banget keju, keinginan kamu bakalan terwujudkan di Rinne Cheese Tea, karena porsi keju di minuman cheese tea di sini diberi berlimpah. Untuk bisa merasakan kenikmatannya kamu butuh mengeluarkan kocek sebesar Rp 29 ribu. Biar makin enak, tambahkan juga bubble-nya!
5
Photo Source:  Instagram - banban.tea
Kalau soal cheese tea, gerai yang merupakan pelopor minuman cheese tea ini paling mantap sih. Kejunya memiliki tekstur yang lembut, creamy, dan nggak bikin eneg. Ada banyak banget pilihan rasa cheese tea di sini, namun yang menjadi favorit yaitu Beri-Beri Chizu. So yummy!
6
Photo Source:  gulugulu.id
Namanya yang unik membuat gerai cheese tea ini mudah diingat. Tak cuma itu, rasa kejunya pun gurih. Kalau di sini, kamu wajib banget mencoba Cheese Umami Matcha dan Cheese Royal Milk Tea yang menjadi favorit orang banyak di sini.
7
Photo Source:  synthiatjipto
Satu lagi nih gerai cheese tea paling favorit di Jakarta, Kamu Tea. Porsi kejunya yang banyakan bahkan mampu membuat kamu terlihat seperti berkumis ketika sedang menyeruputnya. Cheese tea dengan varian rasa Thai dan matcha-nya menjadi varian paling favorit di sini. Dijamin nggak bakalan nyesel deh!