Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Bebek Panggang yang Enaknya Bikin Nagih

Happy FerdianHappy Ferdian
bebek panggang enak di jakarta - Photo 1
theduckking
Roast duck, atau bebek panggang, adalah menu yang kurang lazim bagi masyarakat Indonesia, terutama karena kultur olahan goreng lebih mendominasi. Tapi percayalah, bebek panggang adalah menu lezat yang harus kamu coba saat ini. Ada dua penilaian utama untuk bebek panggang lezat, yakni daging yang juicy dan bagian kulit yang renyah dengan tampilan warna cokelat keemasan yang cantik. Jangan abaikan rasa penasaranmu, enam restoran ini bisa kamu sambangi untuk mencicipi sajian roast duck lezat.
Biar nggak ketinggalan beragam informasi terkini seputar kuliner, download aplikasi Qraved sekarang.
2
Photo Source:  @kosendahotel
Restoran yang berlokasi di dalam bangunan Kosenda Hotel ini sedang hits di kalangan pencinta kuliner ibu kota. Lokasi strategis, dekat dengan Jalan MH Thamrin, dan desain interior casual modern yang berkesan, membuat pamornya seketika melambung tinggi. Cobain deh menu Roasted Duck Pineapple Curry (Rp 158.000), yakni daging bebek panggang yang juicy dan renyah, disajikan bersama dengan kuah kari nanas dengan cita rasa gurih asam. Super unik!
3
Photo Source:  @jia.dining
Para food seeker telah lama menunjuk Jia sebagai satu dari sedikit penyaji bebek peking terbaik di Jakarta. Restoran yang berlokasi di dalam kompleks Shangri-La Hotel Jakarta ini memilik menu Signature Peking Duck, yang bisa kamu pesan setengah (Rp 218.000) atau satu ekor (Rp 428.000). Daging bebeknya super juicy, dengan lapisan kulit yang renyah dan berwarna coklat keemasan sempurna. Dalam setiap pemesanan, kamu berkesempatan untuk meng-upgrade ke pengolahan tambahan, seperti yang paling favorit adalah Wok-Fried with Black Pepper Sauce dan Duck Bones Congee.
4
Photo Source:  @stallonation
Bebek Panggang di sini hadir dalam tiga ukuran potong, yakni seperempat (Rp 98.000), setengah (Rp 178.000), dan full satu ekor (Rp 340.000). Pembeda utama dari saingan sejenis adalah adanya tambahan cita rasa pedas yang cuku kentara saat disantap. Selain itu, terdapat pula beberapa menu lezat lainnya yang turut menyertakan bebek panggang, seperti Mie Hong Kong dengan Bebek Panggang (Rp 57.000) dalam sajian sup atau kering, Nasi dengan Bebek Panggang (Rp 57.000), serta Nasi dengan Bebek Panggang dan Charsiuw Pork (Rp 73.000).
5
Photo Source:  @renibean
Sesuai namanya, restoran ini mengandalkan olahan daging bebek sebagai menu terbaiknya. Cobain deh Smoked Royal Golden Duck (Rp 468.000), yakni bebek panggang yang diolah dengan teknik pengasapan, sehingga menciptakan tekstur daging yang moist, bagian kulit renyah dan oily, serta aroma smokey yang khas. Ada tiga cara menyantapnya, pertama adalah bagian kulit dicelup gula pasir. Kedua adalah daging bebek dibalut dalam pancake tipis dengan tambahan saus hoisin dan mustard. Sementara cara ketiga adalah dengan ditumis dengan atau tanpa minyak.
6
Photo Source:  @jktfoodbang
Restoran casual modern yang berlokasi di kawasan Senopati, Jakarta Selatan ini memiliki kreasi roast duck yang unik, yakni Roast Duck Curry (Rp 120.000). Ini adalah potongan daging bebek bagian dada, yang disajikan di dalam kuah kari merah khas Thailand yang bercitarasa legit. Tidak ketinggalan tumis sayuran yang terdiri dari kentang, terung, dan tomat hijau ditambahkan untuk memberi kesan segar. Enak!
7
Photo Source:  @raymond_djaya
Di luar deretan dim sum yang menjadi spesialisasinya, Imperial Chef juga memiliki kreasi roast duck yang tersaji dalam dua pilihan menu, yakni Roasted Duck with Rice (Rp 52.000) dan Roasted Duck Leg (Rp 90.000). Menu pertama adalah padanan daging bebek panggang segala potongan --kecuali paha-- dengan nasi. Sedangkan yang kedua adalah khusus untuk bagian paha, yang disebut memiliki cita rasa terenak dari seluruh daging bebek. Kedua menu ini ditawarkan dengan pilihan nasi putih pulen atau Hainan yang gurih.