Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Spot Pesta Daging Lezat di Kota Kasablanka

Happy FerdianHappy Ferdian
restoran daging kota kasablanka - Photo 1
meatmeshop
Meskipun terletak agak menjorok ke wilayah selatan Jakarta, namun Kota Kasablanka berhasil menempatkan diri sebagai salah satu pusat perbelanjaan paling dicintai di ibu kota. Tidak heran jika setiap harinya, ditemukan kunjungan yang cukup ramai, entah untuk belanja atau sekadar jalan-jalan santai. Tidak ketinggalan, mal yang kerap disingkat sebagai Kokas ini juga kaya akan jajaran spot kuliner lezat, yang memanjakan lidah dari berbagai ragam cita rasa. Kamu juga bisa dengan mudah menemukan restoran yang menyajikan olahan daging dengan kualitas dan racikan terbaik di sini, yang membuat para meat lover terpuaskan. Yuk, simak lima rekomendasi tempat makan daging paling enak di Kota Kasablanka berikut!
Jangan lupa download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.
2
Photo Source:  meatmeshop
Dari namanya saja sudah jelas terpampang bahwa spesialisasi restoran ini adalah menyajikan aneka olahan daging lezat, yang utamanya berasal dari bahan daging merah, seperti sapi dan domba. Menariknya, berbagai menu daging yang dihidangkan mengusung campuran kearifan lokal, seperti kehadiran bumbu kuat dan pedas. Harganya juga cukup terjangkau, membuat bahagia perut dan kantong. Beberapa menu favorit yang wajib kamu coba adalah Meat Me Wagyu Burger berupa burger dengan patty daging Australian Wagyu yang super empuk dan lumer, Lamb Ribs dengan siraman saus asin manis, serta BBQ Beef Ribs yang dimarinasi cukup lama sehingga menciptakan tekstur empuk dan rasa intens.
3
Photo Source:  kintanbuffet
Pencinta daging panggang pasti bakal bahagia bersantap di Kintan Buffet. Bagaimana tidak, restoran ini empat jenis buffet yang dapat kamu pilih sesuai selera. Namun, jika kamu ingin puas menyantap aneka menu di restoran ini, tapi tidak ingin merasa terlalu kenyang, paket menu Kintan Buffet adalah pilihan terbaik, dengan harga mulai dari Rp 238.000 per orang dewasa. Kamu bakan mendapat 10 jenis daging yang bebas kamu bakar sesuka hati, pastinya dengan menu pendamping yang cukup banyak jumlahnya, dan gratis.
4
Photo Source:  FoodGrapher
Jaringan restoran steak ini sangat dikenal akan kualitas daging sapinya yang jempolan, namun dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. Pilihan daging sapinya beragam, mulai dari daging sapi lokal, US Premium, Australian Beef, hingga Japanese Wagyu yang (konon) hanya diberikan pakan khusus demi mendapatkan kualitas daging juicy nan lembut. Selain daging sapi, restoran ini juga menyediakan menu steak dari daging ayam dan kambing. Menariknya, kalau datang berkunjung di saat kamu berulang tahun, maka kamu berhak mendapat seporsi steak gratis, lho.
5
Photo Source:  foodescape_id
Salah satu tempat terbaik untuk menyantap sajian shabu-shabu premium dengan harga cukup terjangkau. Berbagai irisan daging yang ditawarkan di Shaburi bertekstur sangat empuk, seperti US Beef, Special Beef, Wagyu, dan lain sebagainya. Di sini, kamu bisa pilih enam kuah dasar (base), yakni Original Konbu Soup, Hot Miso Soup, Chicken Collagen Paitan, Sukiyaki, Tomato Soup, dan Soy Milk Miso Soup. Untuk bahan pelengkap seperti sayuran, bakso-baksoan, ikan sudah disediakan di meja khusus yang terdapat di tengah restoran.
6
Photo Source:  pepperlunchid
Mengusung konsep orisinal DIY teppan, restoran ini menyajikan seni memasak personal ala Jepang. Berbeda dengan restoran lain yang menyediakan kompor, Pepper Lunch hanya menyajikan hotplate yang panasnya hanya bertahan sekitar 3-5 menit, tapi dapat membuat semua bahan makanan matang secara sempurna karena panas yang disimpan mencapai 260 derajat Celcius. Menu best seller yang wajib banget dicoba adalah Beef Pepper Rice, Pepper Steak, Salmon and Chicken, dan masih banyak lainnya. Rata-rata menu di sini dibanderol dengan harga tidak lebih dari Rp 100.000 per porsinya.