Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Spot dengan Menu Paling Enak untuk Ngabuburit Seru di Puncak

Happy FerdianHappy Ferdian
restoran keluarga di puncak - Photo 1
synthiatjipto •
Puncak masih menjadi kawasan wisata favorit bagi warga Jabodetabek di kala senggang. Suasananya yang masih asri, dengan bentang perbukitan hijau yang menyejukkan mata, mampy membuat pikiran relaks saat berkunjung ke sana. Nah, di momen bulan suci Ramadan kali ini, mengapa tidak mengajak teman atau keluarga ngabuburit seru di Puncak. Ada banyak restoran bagus yang tidak hanya menyuguhkan deretan makanan enak, namun juga pemandangan keren. Yuk, simak beberapa rekomendasinya di bawah ini.
Jangan lupa donwload aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.
2
Photo Source:  @eloviie.id
Konsep glass house adalah visual yang pertama kali terlihat saat pengunjung datang ke restoran yang berlokasi di dalam kompleks Kampoeng Brasco, Cisarua. Terdapat sebuah pavilium kaca yang berisikan interior minimalis yang didominasi warna putih. Begitu juga pada area outdoor-nya yang menggabungkan kesan minimalis serupa dengan instalasi tanaman hijau yang menyejukkan mata. Untuk menu makanannya, restoran ini menyajikan beragam hidangan populer dunia, di mana beberapa yang difavoritkan adalah Chip Cheese and Gravy (Rp 40.000), Wagyu Burger (Rp 90.000), Bombay Tikka Masala Pizza (Rp 65.000), Ayam Sambal Matah (Rp 60.000), dan Turkish Bento (Rp 70.000).
3
Photo Source:  @jktfoodbang
Dari namanya, sudah jelas bahwa restoran ini menyajikan beragam kuliner Barat, terutama hidangan khas Jerman. Desain restorannya sederhana, namun memiliki aksen unik di area semi outdoor-nya yang dinaungi oleh atap dan dinding kaca. Dinding kayu menjadi perantara yang ekletik antara rumah kaca dan bangunan utama, membuatnya terasa hangat dan nyaman. Untuk menu makanannya, restoran ini terkenal dengan berbagai olahan daging nikmat, seperti Grill Platter for Four (Rp 295.000) yang cocok disantap oleh 3-4 orang, German Curry Sausage with Fries (Rp 78.000) dengan kuah kari gurih kental, dan Rendang Sausage with Steamed Rice (Rp 75.000) yang memberi persepsi baru tentang hidangan fusion Indonesia.
4
Photo Source:  @roofpark
Restoran ini sebagian besar mengadopsi konsep semi outdoor, di mana pengunjung dapat bersantap sambil menikmati bentang pegunungan dan pematang sawah di kejauhan. Areanya yang berada di dekat Puncak Pass menghadirkan atmosfer sejuk yang menyegarkan, cocok untuk cara kumpul-kumpul bareng sahabat atau keluarga. Paket Liwetan (Rp 600.000) adalah menu komunal yang paling direkomendasikan di sini, di mana dapat disantap oleh 6-8 orang. Paket ini terdiri dari nasi liwet, lalapan, ayam goreng, tahu goreng, tempe kecombrang, gurame goreng, pepes ikan peda, serta masih banyak lainnya. Beberapa menu recommended lainnya adalah Nasi Goreng Tungku Raja (Rp 147.000), Pecak Gurame Bakar (Rp 97.500), dan Gulai Bohay (Rp 85.000).
5
Photo Source:  @rohandi_js
Detail paling mencolok dari restoran ini adalah interior lapang dengan orname kisi-kisi jendela kayu yang mendominasi sebagian besar dindingnya. Ini memberikan detail pancaran sinar Matahari yang dramatis, terutama saat sore hari. Deretan bangku kayu sederhana juga memberi kesan hangat, yang mampu membuat siapapun betah bercengkerama lama di sana. Cobain deh Striploin Steak (Rp 98.000) yang memiliki tekstur daging empuk dan bumbu gurih menggigit. Beberapa menu favorit lainnya yang wajib kamu coba adalah Sausage Platter (Rp 59.000), Sate Kambing (Rp 55.000), Shish Taouk (Rp 65.000), dan Tahu Telor (Rp 28.000).
6
Photo Source:  @novusgiri
Berlokasi di dalam kompleks Novus Giri Resort and Spa, restoran ini menawarkan suasana zen dari lingkungan perbukitan hijau yang mengitarinya. Bagian dalam restoran bertemakan guest house Puncak yang tampil menawan dengan aksen ruang setengah lingkaran di ujung bangunan, memberikan area pandang yang menyejukkan. Sedangkan area outdoor tampil bak taman gantung yang indah, penuh dengan pohon-pohon rindang. Beberapa menu yang paling difavoritkan di sini adalah Buntut Balado Goreng (Rp 110.000) yang terasa sangat empuk, Asian Black Pepper Sauce (Rp 75.000) yang legit, Tomato Cream Soup (Rp 35.000) yang cocok disantap dengan roti fresh, dan Pisang Cimplung (Rp 35.000) yang cocok disantap bareng teh.