Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Snack Korea di Jakarta yang Enaknya Bikin Ketagihan

Happy FerdianHappy Ferdian
snack korea di jakarta - Photo 1
5 Snack Korea di Jakarta yang Enaknya Bikin Ketagihan
Demam Korea memang tengah mewabah saat ini, di mana pengaruhnya ikut terasa di dunia kuliner. Banyak sekali makanan khas Korea yang kian disukai oleh masyarakat Indonesia. Karakter unik dan rasa yang mudah diterima banyak orang adalah dua alasan utama mengapa kuliner Korea begitu digandrungi. Tidak terkecuali deretan snack-nya, juga selalu mendapat perhatian luas. Berikut adalah lima jajanan populer Korea yang recommended banget untuk kamu coba.
Jangan lupa download aplikasi Qraved untuk dapatkan beragam informasi menarik seputar kuliner.
2
Photo Source:  qraved
Ini adalah versi cepat saji dari jaringan restoran yang terkenal akan menu Korean BBQ-nya. Selain bisa bersantap berat, di sini kamu juga bisa menikmati snack khas Korea-nya, yaitu Tteokpokki. Ada dua varian yang bisa kamu pilih, yakni Spicy Tteokbokki (Rp 20ribuan) yang punya hentakan rasa pedas istimewa, dan Soy Sauce Tteokbokki (Rp 27 ribuan) dengan cita rasa gurih yang berkesan. Buat pencinta keju, kamu bisa menambahkan topping keju di teokpokki kamu lho! Nggak mahal kok, untuk Spicy Tteokbokki with Cheese dibanderol dengan harga Rp 30 ribuan, sedangkan Soy Sauce Tteokbokki with Cheese dibanderol dengan harga Rp 37 ribuan. Daebak!
3
Photo Source:  thefoodsthetic
Di gerai ini, kamu bisa mendapatkan salah satu jajanan paling unik khas Korea, Bungeoppang. Ini merupakan pasty filling yang biasanya berbentuk ikan, namun oleh Pooki Bang diubah menjadi bentuk poop yang nyeleneh. Meski begitu, isiannya sangatlah beragam dan djamin semua lezat. Beberapa varian andlaannya yang wajib kamu coba adalah Choco Nutella (Rp 17.000), Peanut Butter (Rp 17.000), Nutella Cheese (Rp 20.000), dan Blueberry Cheese (Rp 20.000).
4
Photo Source:  @nyetircarimakan
Korean Honey Chicken, atau ayam goreng madu, adalah menu yang wajib kamu coba di sini. Ayamnya digoreng cepat sebanyak dua kali, sehingga menghadirkan tekstur renyah dan unik di bagian luar. Adapun di bagian dalamnya, bumbu rahasia meresap dengan begitu sempurna hingga ke bagian serat. Apalagi ditambah dengan siraman saus madu yang gurih, sudah pasti bakal bikin ketagihan. Kamu dapat memesannya sebagai camilan dalam tiga jenis ukuran, atau meramunya sebagai Lunch Box yang mengenyangkan. Selain itu, beberapa kudapan ringan lain yang tidak kalah lezat untuk dicicipi adalah Shake-Shake Chicken (Rp 30.000), Tater Tots (Rp 20.909), dan Spicy Tteokbokki (Rp 20.909).
5
Photo Source:  @patbingsooid
Bingsoo adalah salah satu dessert khas Korea yang paling terkenal, di mana memadukan dengan apik es krim dan aneka topping seru, mulai dari buah-buahan, pastry, dan lain sebagainya. Bisa dibilang Patbingsoo adalah pionir di Indonesia yang menyajikan dessert ini. Cobain deh menu Hoegi Patbingsoo (Rp 38.000) yang jadi favorit konsumen. Es krim Ogura bercampur harmonis dengan potongan buah segar, jelly, dan pat. Cobain juga versi unik ketika bingsoo bercampur dengan aneka kacang-kacangan lezat dan pop corn renyah. Yummy!
6
Photo Source:  @anakjajan
Ini adalah cabang pertama dari restoran asal Korea yang menyajikan beragam jenis fishcake, di mana terbuat dari daging ikan laut pilihan. Kudapan ini bisa diolah dengan cara digoreng, direbus, atau dikukus, dan bisanya disajikan bersama dengan cocolan saus encer atau kuah nikmat. Di Samjin Amook terdapat dua sub menu yang ditawarkan, yakni Amoon dan Hot Daily. Untuk seri Amook, beberapa menu yang paling recommended untuk dicoba adalah Big Squid tag (Rp 14.000), Oranda (Rp 28.000), Seafood Bar (Rp 10.000), dan Yellow Shrimp Paprika (Rp 18.000). Adapun untuk sajian hot daily, kamu wajib banget coba Cheese Corn Dog (Rp 19.000), Spicy Squid (Rp 14.000), dan Goblin's Mace (Rp 25.000).