Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Restoran Sukiyaki untuk Santap Seru Bareng Sahabat di Akhir Pekan

Happy FerdianHappy Ferdian
5 Restoran Sukiyaki untuk Santap Seru Bareng Sahabat di Akhir Pekan1
junskitchen
Kamu tentu sering mendengar istilah sukiyaki dalam peta kuliner khas Jepang, dan juga beberapa kali mungkin pernah menyantapnya bersama dengan teman atau keluarga, Meski sekilas serupa dengan Shabu-Shabu, Sukiyaki adalah jenis makanan yang berbeda. Shabu-Shabu menggunakan kuah panas tanpa bumbu yang fungsinya untuk mematangkan daging dan sayur, untuk kemudian disantap dengan cara mencelupnya di beberapa pilihan saus. Nah, bedanya dengan Sukiyaki terletak pada kuahnya, yang ditambah bumbu sehingga cita rasanya kuat. Beberapa jenis kuah Sukiyaki yang digemari adalah Kombu (rumput laut kering), Tom Yum, dan Miso. Berikut adalah lima restoran Sukiyaki paling recommended untuk santap seru kamu bareng sahabat di akhir pekan ini.
Download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.
2
Photo Source:  Dude For Food
Jaringan restoran khas Jepang ini terkenal sebagai satu dari sedikit restoran yang menyajikan kuliner negeri Sakura dengan harga yang terjangkau. Sukiyaki di sini terdiri dari beragam isian daging dan sayur, yang semuanya dijamin segar berkualitas. Meski hanya tersedia dua pilihan kuah, Kombu dan Pedas, namun rasanya dijamin bakal bikin kamu ketagihan untuk mencelup bahan makanan ke dalamnya. Selain itu, restoran ini juga memiliki hampir 50 jenis sushi dengan harga rata-rata tidak lebih dari Rp 60 ribu per porsinya, dan disajikan dalam porsi yang cukup besar.
3
Photo Source:  ThaTha
Segala menu populer khas Jepang tersedia di restoran ini, mulai dari sushi hingga bento. Coba deh menu Uma Set yang jadi favorit di sini, yakni satu paket berisi Sushi, Tempura, Sashimi, Sukiyaki, dan Yakitori. Perpaduan rasa yang beragam dan porsi yang melimpah dijamin bakal bikin lidah kamu terpuaskan, plus harganya juga ramah di kantong, yakni sebesar Rp 124.00 per porsi. Kamu juga wajib coba menu-menu favorit lainnya, seperti Ebi Curry seharg Rp 93 ribu, Yakiniku Set seharga Rp 87 ribu, dan Yaki Udon seharga Rp 88 ribu.
4
Photo Source:  coca_indo
Siapa bilang sukiyaki hanya milik kuliner Jepang, ternyata inspirasi sajian berkuah ini juga diadopsi oleh masyarakat Thailand, dan menciptakan versi hibrida yang mengusung cita rasa asam pedas. Secara isian, baik irisan daging maupun sayuran, sebenarnya tidak jauh berbeda dengan sukiyaki pada umumnya. Hal yang cukup mencolok, mungkin adalah adanya tambahan aneka jenis bakso yang bisa turut dimasukkan ke dalam kuah kaldu. Selain itu, beberapa jenis sambal pedas juga menyertai sajian berkuah segar ini, membuat nafsu makan semakin bertambah.
5
Photo Source:  I-ta Suki
Buat kamu yang ingin menyantap makanan sehat dengan harga terjangkau, inilah tempat terbaiknya. Restoran ini mengusung konsep sajian shabu-shabu, yakni aneka sayur dan bahan pengisi yang dimasak sendiri di dalam kuah kaldu. Seluruh menu yang ditawarkan dibanderol mulai dari Rp 20 ribu per porsinya, dan rata-rata disajikan dalam porsi cukup besar. Bahkan nih ya, ada beberapa paket yang harganya nggak lebih dari Rp 100 ribu untuk bersantap dua orang.
6
Photo Source:  JOHANES&HARLIANA #KELUARMAKAN
Restoran all-you-can-eat khas Jepang ini diam-diam telah memiliki puluhan cabang di seluruh di Indonesia, dengan menu yang paling terkenal tentu saja varian sukiyaki-nya. Di sini, tersedia lima jenis daging sapi sesuai dengan paket harga yang kamu pilih. Seluruh jenis daging sapi tersebut dijamin berkualitas, karena didatangkan secara segar dari distributor terpercaya. Uniknya, irisan daging sapi di restoran ini agak sedikit tebal, dan bertekstur lembut serta lumer saat dicelupkan ke dalam sederet pilihan kuah lezat. Wagyu Chuck Eyeroll adalah varian daging yang paling favorit di sini, yang lumernya sulit diungkapkan karena saking enaknya. Yummy!
Download aplikasi Qraved untuk temukan beragam informasi kuliner menarik lainnya.