5 Restoran Keluarga Buat yang Mau Liburan ke Bandung
Bandung Suki
Sudah merencanakan jalan-jalan ke Bandung bareng keluarga? Nggak cuma datang ke tempat wisata atau belanja, untuk urusan perut, beberapa restoran berikut bisa jadi tujuan untuk momen makan bareng keluarga tercinta. Dan untuk informasi kuliner Bandung lainnya, pastikan kamu sudah download Qraved app.
Restoran suki ini pas sekali buat kamu yang ingin memanjakan selera semua anggota keluarga. Dan sebagai catatan, di sini No Pork No Lard dengan sajian utama menu suki, dimsum, dan ala carte Chinese food.
Hangatnya menyantap bakuteh dengan kuah pepper atau herbal jadi salah satu menu andalan di resto ini. Apalagi daging bakut yang empuk hingga pork belly yang juicy. Dan kalau kamu memesan bakuteh, kamu bisa refill kuahnya gratis lho.
Restoran keluarga yang oke berikutnya adalah Maystar. Sambil jalan-jalan di 23 Paskal, kamu bisa sekaligus makan siang dengan olahan dari chef handal menggunakan bahan-bahan berkualitas yang akan memanjakan lidahmu. Tersedia menu ala carte hingga menu dimsum. Coconut puding dessertnya juga wajib kamu pesan di sini.
Makan kuliner unik bisa jadi salah satu keseruan bersama keluarga ketika makan bersama. Ada makanan unik pho dari Vietnam dengan kuah kaldu segar yang lezat sekali ketika diberi sambal pedas. Selain itu, ada juga sajian mie dengan irisan daging sapi yang paling nikmat disantap ketika sedang hujan.
Makan ramen pasti bakal asyik juga lho. Ramen yang cukup terkenal di Bandung ini memiliki rasa yang cukup autentik dengan ramen Jepang. Harganya pun cukup bersahabat dan porsinya banyak. Ini bisa jadi alternatif pilihan kamu ketika sedang berada di Jalan Riau.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss