Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Restoran dengan Pancake Lumuran Topping Mantap di Jakarta

Happy FerdianHappy Ferdian
pancake enak jakarta - Photo 1
@dolandanjajan
Pancake, atau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia sebagai kue panekuk, merupakan kudapan yang begitu terkenal di masyarakat Barat. Penyajiannya beragam, bisa disantap sebagai sarapan dengan tambahan sirup maple, atau dijadikan menu pengganjal perut dengan berbagai topping dan saus. Menemukan pancake juga semakin mudah seiring dengan kian populernya di lidah orang Indonesia. Termasuk di Jakarta, berikut adalah lima restoran yang menyajikan pancake spesial dengan lumuran topping mantap.
Jangan lupa download aplikasi Qraved untuk temukan berbagai informasi kuliner menarik lainnya.

Pan & Co Japanese Fluffy Pancakes

2
Photo Source:  @chikanadya
Secara lengkap, restoran yang berlokasi kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara ini mengusung nama Pan & Co Japanese Fluffy Pancakes. Sudah jelas bahwa menu utamanya adalah aneka kreasi pancake bergaya Jepang, yang punya karakter lebih tebal serta mengusung topping dan saus beragam. Mulailah mencicipi versi Original (RP 49.000) yang tebal tapi lembut, serta disajikan bersama es krim vanila dan taburan gula pasir. Beberapa kreasi lainnya yang juga tidak kalah nikmat untuk dicoba adalah Chizu Boba (Rp 59.000) berupa perpaduan natara keju dan boba alias bola-bola tapioka, serta Bacon & Egg (Rp 65.000) bagi penyuka rasa asin.
3
Photo Source:  @supersillychef
Berlokasi di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, restoran ini mengusung konsep tempat bersantap ala American diner, namun dengan deretan menu bercitarasa internasional. Untuk menu pancake, terdapat dua kreasi yang bisa kamu pilih, yakni Mini Ricotta Cheese Pancake (Rp 65.000) yang memadukan lembutnya keju ricotta dan bacon (sapi atau babi), serta Mini Sweet Pancake (Rp 69.000) yang disajikan dengan topping irisan buah, mix berries, dan granola.
4
Photo Source:  @monologcoffee
Pada jaringan kedai kopi spesialti ini, pancake hadir sebagai salah satu menu dessert yang bisa kamu nikmati bersama secangkir kopi nikmat. Pancake (Rp 68.000) hadir dengan tiga pilihan topping, yakni Mixed Berries Yogurt, Banana Nutella, dan Almond Flour and Coffee Ice Cream. Masing-masing rasa memberikan sensasi yang berbeda terhadap tekstur pancake yang padat. Saat digigit, terasa begitu lumer namun tidak terasa terlalu kebanyakan telur, sehingga tidak membuat eneg. Ditambah dengan secangkir kopi, tentu akan menjadi santapan yang berkesan.
5
Photo Source:  @tobysestateid
Jaringan kafe asal Australia ini telah memiliki empat cabang di Jakarta, di mana seluruhnya tetap mempertahankan beberapa menu legendarisnya, termasuk Toby's Signature Pancake (Rp 105.000). Berukuran besar, menu pancake ini hadir dengan tambahan salted caramel custard yang memberikan sensasi umami saat disantap. Selain itu, tambahan ekstra fruit compote yang segar memberikan tekstur sendiri pada hidangan unik ini. Yummy!
6
Photo Source:  @dolandanjajan
Masyarakat Indonesia mengenal Nanny's Pavilion sebagai jaringan restoran yang memiliki konsep unik dan berbeda di setiap outlet-nya. Cobain deh ragam menu Hot Plate Pancakes, yang terdiri dari tiga kreasi, yakni Colton's Sizzling Chocolate (Rp 59.000) yang berisikan komposisi cokelat melimpah, Elize's Sizzling Salted Caramel (Rp 59.000) dengan saus karamel legit, dan Olivia's Sizzling Green Tea (Rp 59.000) yang memadukan ekstrak teh hijau di dalam adonannya. Selain itu, tersedia pula beragam cita rasa unik dalam kelompok menu Crispy Thin Pancakes dan Sweet Pancakes.