Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Pad Thai Enak di Jakarta yang Bikin Nggak Perlu Ke Thailand

Pad Thai enak di Jakarta - Photo 1
ucarecd
Masakan khas Thailand memang kaya akan bumbu dan selalu membuat ketagihan. Selain terkenal dengan tom yam dan juga mango sticky ricenya, kamu juga jangan sampai terlewat untuk menikmati Pad Thainya. Tekstur mie yang lembut dengan bumbu asam gurih akan membuat kamu jatuh hati. Yuk langsung saja coba Pad Thai di 5 restoran Jakarta ini!
2
Photo Source:  eatandtravelid
Kamu bisa dengan mudah untuk menemukan resto yang satu ini di mall-mall Jakarta. Kalau kesini jangan lupa untuk langsung pesan menu pad thainya ya! Rasanya mienya memang juara dengan tektur yang kenyal dan bumbu yang rasanya nempel banget di lidah! Siapkan uang sebesar Rp 64 ribu untuk menikmatinya, ya!
3
Photo Source:  agaidabgs
Nah kalau di Tamnak Thai spesial untuk kamu yang vegetarian karena terdapat menu pad thai vegetarian. Jadi langsung saja datang ke sini dan pesan menu pad thai lezatnya ya!
4
Photo Source:  ellenpiyo
Dengan modal Rp 49 ribu, kamu bisa langsung menikmati pad thai dengan cita rasa yang autentik di Jittlada . Yang bikin kamu jatuh hati adalah rasa gurih dan asam yang menyatu dengan sempurna di dalam mie. Hati- hati dibuat ketagihan ya!
5
Photo Source: 
Kalau misalnya membahas tentang masakan Thailand, restoran yang satu ini memang nggak akan pernah ketinggalan. Cobain deh menu pad thainya yang punya rasa yang bikin mata merem melek saking enaknya. Taburan togenya bikin makan makin lahap. Jangan lupa siapkan modal sebesar Rp 88 ribu untuk mencobanya ya!
6
Photo Source: 
Pad Thai di sini dibanderol dengan harga Rp 61 ribu. Cukup terjangkau untuk menikmati makanan khas Thailand, Pad Thai dengan topping yang beragam dari mulai seafood, beef sampai ayam. Nggak akan bikin kamu nyesel lho setelah mencicipinya!