Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Olahan Makaroni Paling Bikin Ngiler di Jakarta

5 Olahan Makaroni Paling Menggiurkan di Jakarta1
fulloffood_
Makaroni yang merupakan salah satu jenis pasta paling populer di Indonesia, biasa kamu temukan di olahan sop atau schotel. Bentuknya yang kecil mirip tabung dan sedikit melengkung ini punya tekstur yang lembut dan empuk. Kalau urusan inovasi sih banyak banget menu lezat yang bisa kamu temukan dengan bahan dasar makaroni. Seperti di lima spot makan berikut yang ulasannya sudah Qraved rangkum khusus buat kamu!
Langsung download Qraved sekarang biar nggak ketinggalan informasi kuliner lezat dan promo makan hemat lainnya!
2
Photo Source:  ngehe_id
Camilan ngehits yang siap nemenin saat-saat mager ini pasti mengingatkan kamu sama jajanan waktu SD. Yup, makaroni yang digoreng garing dan dibumbui dengan bubuk pedas ini langsung jadi favorit semua orang. Nggak heran kalau outlet-nya selalu kebanjiran pembeli sampai antre panjang. Ada lima level kepedasan mulai dari level 1 asin gurih hingga level 5 pedas banget. Varian rasanya juga banyak, yaitu asin, pedas, keju, dan balado. Setiap bungkusnya dibanderol seharga Rp 6k saja. Murah meriah dan nagih banget deh!
3
Photo Source:  seblak_jeletet_murni
Penggemar pedas pasti udah tahu tempat makan seblak paling viral di sosial media ini. Seblak dengan 5 level kepedasan ini punya banyak banget pilihan isian dan topping. Salah satunya adalah makaroni yang dibanderol seharga Rp 7k. Cocok banget kalau digabungkan dengan kerupuk, otak-otak, bakso, sosis, dan telur. Kuahnya yang merah dan kental langsung menyerap ke dalam makaroninya dan bikin cita rasa pedas yang super menggelegar. Pokoknya bikin nagih!
4
Photo Source:  jktjajan
Jajanan praktis khas Turki ini biasanya hanya punya varian original atau keju. Namun, kalau kamu mampir ke pasar Mayestik, kamu bisa menemukan varian kebab yang unik. Kebab dengan pilihan isian daging sapi, kambing, atau ayam ini juga dilengkapi dengan topping makaroni di dalamnya. Cukup dengan membayar seharga Rp 19k, perut kamu akan langsung kenyang karena ukuran kebab makaroninya yang cukup besar. Selain isian daging dan makaroni yang melimpah, ada juga tambahan topping kejunya, lho!
5
Photo Source:  pizzatime_kediri
Sebut kata makaroni dan kedai pizza pasti yang langsung terbayang adalah menu mac and cheese. Nggak perlu sedih, di spot jajan pizza ini kamu juga bisa pesta pasta dengan langsung memesan seporsi mac and cheese seharga Rp 28k. Dalam setiap mangkuk sajinya kamu bisa mendapatkan olahan pasta makaroni yang diberi topping smoked beef dan keju mozarella yang super melted di atasnya. Lihatnya aja udah ngiler, jadi tunggu apa lagi langsung cicipi yuk!
6
Photo Source:  fulloffood_
Satu lagi olahan yang bener-bener lumer dan langsung bikin ngiler ini hadir dalam varian makanan kekinian. Signature dish yang sangat inovatif ini merupakan martabak dengan isian makaroni yang diberi topping keju mozarella. Seporsinya dibanderol seharga Rp 70k dengan porsi yang cukup besar dan cocok untuk menu sharing. Ada dua pilihan menu, yaitu menu halal yang menggunakan topping smoked beef dan menu non halal yang menggunakan topping pork bacon.