Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Nama Kedai Mie Nyeleneh di Surabaya yang Bikin Ngakak

5 Nama Kedai Mie Nyeleneh di Surabaya yang Bikin Ngakak1
48730
Untuk menarik pelanggan, modal makanan yang enak saja nggak cukup. Itu juga yang jadi sebab beberapa nama kedai mie di Surabaya ini sengaja pakai nama nyeleneh bin ajaib biar pembeli penasaran, ngakak, dan nggak lupa balik lagi. 
2
Photo Source:  @brafibra
Jangan keburu takut dulu, Mie Setan  ini hanya namanya saja yang terdengar seram tapi selebihnya aman-aman saja. Kamu bisa coba menu Mie Iblis menyediakan dua varian mi, mi kuah dan mi goreng. Kalau kamu nggak tahan pedas, tempat ini tentunya bukan untuk kamu, karena yang paling tidak pedas saja menggunakan 30 buah cabe.
3
Photo Source:  raisamaya
Namanya saja seakan langsung menantang kamu buat datang. Banyak yang bilang, Mie Brengsek adalah mie terpedas di Surabaya. Dan katanya, sang pemilik “Renald Widodo” memberikan reward berupa makan Mie Brengsek seumur hidup apabila mampu menyantap habis Mie Brengsek level “Sikat Miring” (mie yang paling pedas) dalam 5 menit tanpa berhenti minum. Mau coba? 
4
Photo Source:  reanomicorazon
Tenang, makan mie ayam ini bukan berarti kamu harus ke akhirat dulu lho. Ini cuma karena level kepedasannya nggak nanggung-nanggung. Ya, mungkin ibaratnya rasa pedasnya sampai ke ubun-ubun atau level dunia akhirat karena saking nampolnya. 
5
Photo Source:  iiqhue
Jangan keburu berpikir negatif dulu. Nama ini sebenarnya adalah singkatan dari ‘pedas bebas racun’. Mie Pecun yang punya konotasi ‘hot’ juga sangat luar biasa pedasnya. Bukan cuma nama kedainya saja yang unik, nama-nama menunya seperti ‘Mie Goreng Pecun Maniak’ atau ‘Nasi Goreng Mucikari’ bisa bikin kamu makin kepedesan dan tergelitik.
6
Photo Source:  mierampok
‘Tahanan baru telah datang!’ itulah suara yang akan menyambut kamu jika kamu masuk ke kedai mie super pedas ini. Menu-menu mie kedai Mie Rampok juga memakai nama-nama hukuman yang digunakan untuk menghukum para tahanan.  Contohnya saja ada menu hukuman mati yang menggunakan beratus-ratus cabai. Selain mie pedas, di mie rampok juga ada menu pendamping lainnya seperti tempura atau pangsit.